Zoya merasa sangat terganggu dengan kehadiran Faris yang melancarkan pendekatan padanya. Mulai dari knalpot motor Faris yang bising, juga gaya hidup yang dia anggap kurang sesuai dengan standarnya.
Zoya curiga Faris hanya cowok biasa yang mengejar cinta tanpa komitmen. Namun, seiring waktu, Faris menunjukkan bahwa ada kedewasaan dan keseriusan di balik penampilannya yang easy going.
Mengetahui Zoya tidak bisa didekati dengan cara "konvensional", Faris mengambil langkah berani. Yakni, mengajak Zoya bertaaruf. Taaruf adalah proses perkenalan berdasarkan nilai-nilai Islam, yang muaranya jelas. Yakni pernikahan.
BACA JUGA:Sinopsis Sampai Titik Terakhirmu, Film Mawar de Jongh yang Diangkat dari Kisah Viral TikTok
Meskipun Faris sudah berusaha keras menunjukkan adab yang baik, sesuai dengan syariat Islam, Zoya tidak langsung menerima taaruf tersebut. Sebab, masih ada satu masalah yang harus diselesaikannya. Yakni, traumanya.
Dia harus berjuang melawan keraguan dan berbagai pertanyaan dalam hatinya sendiri. Apakah dia benar-benar bisa percaya lagi? Apakah cinta bisa berjalan sekaligus dengan iman dan prinsip?
Sinopsis Film Bioskop Tak Kenal Maka Taaruf Tayang 13 November 2025 -youtube -youtube
Dengan dukungan sahabat-sahabatnya, Zoya mulai membuka diri. Hubungan mereka pun berkembang perlahan. Komunikasi terbatas pada lingkungan organisasi dan kelompok belajar. Mereka menjaga jarak fisik, tetapi membangun kedekatan emosional.
Ketika Zoya mulai nyaman berada di dekat Faris, muncul gangguan. Cleo, sahabat dekat Zoya sejak SMA, diam-diam naksir Faris. Dia rupanya tertarik dengan sikap dewasa cowok itu, yang berbeda dengan pria-pria yang pernah mendekatinya.
BACA JUGA:Ulasan Film Pangku Karya Reza Rahadian: Memangku Hidup yang Tak Boleh Membeku
BACA JUGA:Sinopsis Film Pangku, Kisah Perempuan di Tengah Kerasnya Jalur Pantura
Cleopatra (diperankan oleh Dinda Mahira), adalah kebalikan total dari Zoya. Dia mahasiswi metropolitan yang modern, ekspresif, dan percaya bahwa cinta harus diperjuangkan secara agresif. Harus ugal-ugalan, pokoknya.
Situasi itu jelas memunculkan cinta segitiga, sekaligus ujian bagi persahabatan Zoya dan Cleo. Pertengkaran di antara dua perempuan itu pun pecah. Tapi tentang apa? Apakah semata-mata karena berebut cinta Faris?
Sarat Pesan dan Simbol
Tak Kenal Maka Taaruf menyoroti perjuangan batin Zoya melalui dialog-dialog reflektif dan visual yang puitis. Mulai dari bayangan cahaya sore di masjid, suara adzan, hingga monolog hati yang sarat makna.
Zoya menggambarkan fenomena nyata di kalangan remaja modern. Yakni rasa takut terhadap hubungan yang dianggap bisa menghancurkan diri sendiri.