Tak Bisa Tipis tapi Berkharisma

Kamis 30-12-2021,09:50 WIB
Editor : Heti Palestina Yunani

Satu lagi gaya rias yang tidak kalah diminati adalah Indian look. Kesan dramatis terpancar dari wajah kaum Hawa yang mengikuti aliran itu. Berikut ini tip membuat Indian look yang menawan.

Gaya rias semacam ini tak hanya digemari oleh perempuan dari kawasan Asia. Rupanya perempuan Indonesia suka untuk memoles wajah dengan gaya riasan India. Kepopulerannya bisa dipengaruhi dari tren film Bollywood yang punya fans setia di tanah air.

Dari namanya, hasil akhirnya tentu berbeda dengan teknik make-up Western, natural make-up, atau make-up Korea Selatan yang populer akhir-akhir ini.

Indian Look identik dengan riasan bold. Itu memberikan efek dramatis pada bagian wajah. Biasanya fokus mata dan bibir.

Berbeda dengan riasan Korea atau riasan natural yang memberikan tampilan segar, aliran make-up India ini bertujuan untuk memancarkan aura wajah yang anggun dan berkharisma.

Cukup sulit untuk memperoleh finishing tegas seperti di negara asalnya. Terlebih lagi kontur wajah perempuan Indonesia memang berbeda.

”Seperti aliran lainnya, enggak bisa asal menebalkan area mata dan bibir biar kelihatan seperti riasan India. Jika salah memilih complexion, warna, atau cara pengaplikasian, yang terjadi wajah akan terlihat lebih tua,” kata Wahyuni Sri, perias profesional.

Make-up India bertujuan untuk mengesankan wajah yang memancarkan aura anggun dan berkharisma. (Wahyuni Sri untuk Harian Disway)

Untuk itu, butuh teknik tersendiri agar bisa menghasilkan riasan India yang sesuai. Riasan model ini bisa dikenakan ke berbagai acara. Tapi kembali lagi pada tuntunan awal. Tergantung pemilihan warna dan cara mengaplikasikan peralatan make-up yang dipunyai.

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan guna menyiasati hasil akhir menawan seperti harapan. Sebut saja memilih complexion yang tepat. Sri merekomendasikan memakai warna matte serta full-coverage di hampir semua sisi wajah.

”Pada Korean make-up biasanya hanya menggunakan coshion atau BB cream tipis-tipis dengan hasil akhir dewy. Namun bukan make-up India namanya jika hanya menggunakan complexion tipis,” jelas make-up artist berusia 25 tahun itu.

Complexion jadi pondasi utama sebelum melanjutan ke tahap poles selanjutnya. Maka dari itu pengaplikasiannya harus total. Pilihlah complexion dengan hasil akhir matte dan merata supaya kulit wajah senantiasa mulus dan jauh dari bintik hitam. Pengaplikasiaan dan pemilihan complexion yang tepat pun punya tahap.

Sebelum melakukan make-up treatment, tahap dasar yang tak boleh terlewatkan adalah mamakai produk perawatan kulit. Tujuannya agar menjaga hidrasi kulit. Terlebih lagi, make-up India terbilang cukup berat bagi kulit sehingga membutuhkan kelembapan kulit yang ekstra.

Fokusnya ada pada bagian mata. Dianjurkan melakukan perawatan pada bagian tersebut dengan menggunakan krim mata. Cara efektif supaya concealer nantinya dapat menempel sempurna. Barulah memberikan lapisan dasar.

Tahap selanjutnya adalah menggunakan primer sesuai jenis kulit untuk menyamarkan pori-pori dan kerutan wajah. Setelah itu memulai dengan mengaplikasikan foundation ke seluruh wajah hingga leher.

Tags :
Kategori :

Terkait