HARIAN DISWAY - Real Madrid dan Arsenal tengah bersaing ketat untuk merekrut bek muda Ajax, Jorrel Hato. Pemain berusia 18 tahun itu sukses menarik perhatian sejumlah klub besar Eropa.
Dua tim elite Eropa menjadi peminat serius Jorrel Hato, mereka adalah Real Madrid dan Arsenal. Sebenarnya The Gunnners (sebutan Arsenal) sudah berniat memboyong Hato pada bursa transfer musim panas 2024.
Namun, kesepakatan untuk memboyong Jorrel Hato ke London tidak terwujud. Menurut laporan Marca, Real Madrid sekarang juga mengincar Jorrel Hato.
BACA JUGA:Real Madrid Kehilangan Dani Carvajal, Trent-Alexander Arnold Datang Lebih Cepat?
Jorrel Hato Jadi Suksesor Dani Carvajal di Real Madrid
Jorrel Hato diperkirakan akan bergabung dengan Real Madrid untuk menjadi suksesor Dani Carvajal.-Instagram @jorrelhato-
Rencananya Los Blancos (sebutan Real Madrid) akan mengamankannya pada bursa transfer Januari 2025. Namun, mereka harus bersiap menghadapi persaingan sengit Arsenal.
Kubu London Merah itu pasti tidak mau kehilangan kesempatan untuk merekrut bek berbakat asal Belanda itu.
Real Madrid melihat Hato sebagai pengganti ideal bagi Dani Carvajal. Sebab, bek senior Real Madrid itu mengalami cedera ACL saat pertandingan melawan Villarreal di La Liga.
BACA JUGA:Kronologi Cederanya Dani Carvajal Saat Real Madrid Mengalahkan Villarreal 2-0
Cedera tersebut diprediksi akan membuat Carvajal absen dalam waktu yang cukup lama, sehingga El Real (sebutan lain Real Madrid) perlu segera mencari penggantinya.
Sebenarnya, Real Madrid sudah mencoba merekrut Trent Alexander-Arnold (TAA) dari Liverpool. Tapi, kans mereka untuk memboyongnya terbilang sulit.
Sebab, bek asal Inggris itu masih menjadi pilar The Reds (sebutan Liverpool). Maka, Real Madrid mencoba berpaling sejenak dari TAA dengan membidik Jorrel Hato.
BACA JUGA:Real Madrid vs Villareal 2-0: Kemenangan yang Dibayar dengan Dani Carvajal
Performa Gemilang Jorrel Hato di Ajax