Preview dan Head to Head Vissel Kobe vs FC Tokyo: Tantangan Melanjutkan Tren Positif di J League

Kamis 17-10-2024,12:00 WIB
Reporter : Muhammad Haris Zidan*
Editor : Gunawan Sutanto

Di lihat dari lima kali pertemuan itu Vissel Kobe bisa dikatakan unggul dalam segi head to head. Apalagi saat ini mereka juga sedang menjalani rentetan tren positif di lima laga terakhir di Liga dengan hasil kemenangan.

BACA JUGA:Arab Saudi vs Jepang 0-2, Samurai Biru Beri Kejutan untuk Mancini!

Hasil Pertandingan Vissel Kobe vs FC Tokyo Sebelumnya

Di pertandingan pekan ke-33 Vissel Kobe dan FC Tokyo sama-sama mendapat poin. Namun bedanya Vissel Kobe mampu meraih tiga poin maksimal saat mereka menghadapi Kyoto Sanga.

Vissel Kobe saat itu berhasil mengalahkan Kyoto Sanga di laga tandang dengan skor 2-3.

Di sisi lain FC Tokyo sebelumnya bertemu Sagan Tosu di kandang sendiri. Saat itu mereka harus puas dengan skor sama kuat 1-1.

Setelah itu mereka mengalami kekalahan saat menjalani laga persahabatan melawan Mito HollyHock, Sabtu, 12 Oktober di kandang mereka sendiri.

BACA JUGA:Kontrak Bersama Tokyo Verdy Segera Habis, Pratama Arhan Dilirik Klub Liga 1 Korsel

Pemain kunci Vissel Kobe vs FC Tokyo

Pemain kunci dari Vissel Kobe saat ini adalah Yoshinori Muto. Pemain 32 tahun tersebut bisa bermain di banyak posisi. Ia bisa bermain sebagai striker, sayap kanan, maupun sayap kiri.

Performa Muto pada J League musim ini bisa dikatakan cukup baik. Sampai saat ini Muto telah berkontribusi di 18 gol dari 32 pertandingan yang telah dijalaninya.

Ia juga menyumbangkan 11 gol dan 7 assists untuk Vissel Kobe. Dengan raihan tersebut saat ini Muto telah berpartisipasi sebanyak 33 persen gol yang telah diciptakan Vissel Kobe.

Sedangkan pemain kunci dari tim FC Tokyo sampai saat ini ialah Ryotaro Araki. Araki merupakan pemain muda yang saat ini baru berumur 22 tahun. Ia berposisi sebagai seorang gelandang serang untuk FC Tokyo.

Araki saat ini sudah menjalani 24 pertandingan bersama FC Tokyo dan telah mencetak 7 gol dan 1 assists. Walaupun jarang ditempatkan sebagai starting eleven, dalam segi permaianan ia sangat membantu untuk FC Tokyo.(*)

*) Peserta MBKM Universitas Negeri Surabaya di harian Disway

Kategori :