Jadwal Carabao Cup 31 Oktober 2024, Ada Big Match Tottenham vs Man City

Rabu 30-10-2024,14:35 WIB
Reporter : Agustinus Fransisco
Editor : Salman Muhiddin

Lalu, Manchester United akan bertanding melawan Leicester City, dan Newcastle United akan menjajal kekuatan Chelsea. Setiap pertandingan di atas memiliki potensi untuk menyajikan drama dan kejutan.

Berbicara soal Manchester United, mereka kini akan ditangani oleh manajer sementara, Ruud van Nistelrooy, setelah pemecatan Erik ten Hag.

Hal itu adalah tantangan tersendiri bagi Van Nistelrooy, yang harus segera mendapatkan hasil positif agar timnya bisa kembali ke jalur kemenangan.

BACA JUGA:Liverpool vs Bournemouth 3-0: The Reds Langsung Fokus ke Carabao Cup!

Pertandingan antara Newcastle United dan Chelsea juga menarik, mengingat kedua tim baru saja bertemu akhir pekan lalu dengan Chelsea meraih kemenangan 2-1. Lalu, Arsenal juga akan beraksi dengan bertandang ke markas Preston North End.

Dengan banyaknya pertandingan menarik yang akan berlangsung, para penggemar tentunya tak sabar menunggu aksi-aksi memukau dari para bintang sepak bola Liga Inggris. 

Siapa yang akan melangkah lebih jauh di Carabao Cup 2024? Mari kita saksikan bersama! Berikut jadwal lengkapnya. (*)

BACA JUGA:Man City vs Southampton 1-0, Pep Guardiola Puji Pelatih Lawan Habis-habisan

Jadwal Lengkap 16 Besar Carabao Cup 2024

Kamis, 31 Oktober 2024

  • Brighton vs Liverpool - 02.30 WIB
  • Preston North End vs Arsenal - 02.45 WIB
  • Manchester United vs Leicester City - 02.45 WIB
  • Newcastle vs Chelsea - 02.45 WIB
  • Aston Villa vs Crystal Palace - 02.45 WIB
  • Tottenham Hotspur vs Manchester City - 03.15 WIB
Kategori :