HARIAN DISWAY_Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI), Jusuf Kalla, menyampaikan bahwa PMI telah menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi para korban erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Bantuan tersebut dikirimkan melalui PMI Provinsi NTT sejak hari pertama letusan.
"Sejak hari pertama meletusnya gunung itu (Lewotobi Laki-Laki,Red), PMI telah memberikan bantuan melalui PMI NTT," ujar Jusuf Kalla dari kediamannya di Makassar, Sabtu, 9 November 2024.
PMI berkomitmen untuk terus mendukung masyarakat terdampak dengan berbagai kebutuhan dasar dan pelayanan kesehatan.
"Sampai sekarang, PMI terus memberikan pelayanan sebagaimana layaknya dalam tugas-tugas kemanusiaan," imbuhnya.
Menurut JK, bantuan yang dikirimkan mencakup berbagai kebutuhan pokok dan kesehatan yang sangat diperlukan masyarakat di lokasi bencana.
"Ada berupa bantuan kesehatan, untuk packing keperluan sehari-hari, ada selimut, makanan, dan lainnya," imbuh wakil presiden RI ke 10 dan 12 itu.
Pengiriman bantuan dilakukan melalui jalur laut karena Jalan Raya Maumere-Larantuka ditutup total karena melewati zona bahaya erupsi. Pengirim akhirnya memakan waktu sehari semalam sebelum tiba di Kabupaten Flores Timur.
BACA JUGA:Kepala BNPB Pastikan Penanganan Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Berjalan Lancar di Sikka
Tak hanya bantuan berupa barang, PMI juga menerjunkan relawan yang sigap untuk membantu penanganan pasca-bencana di lapangan.
Ketua PMI Provinsi NTT, Josef Nae Soi, menjelaskan bahwa PMI langsung berkoordinasi dengan cabang-cabang di Flores Timur dan Sikka untuk merespons cepat bencana tersebut.
"Dengan kesigapan PMI maka teman-teman PMI Larantuka dan Maumere langsung membantu para korban erupsi gunung Lewotobi Laki-laki," kata Josef.
Barang-barang yang dikirimkan meliputi masker, hygiene kit berisi sabun, pasta gigi, sikat gigi, dan handuk, serta perlengkapan bayi (baby kit), seperti popok dan pakaian bayi.
BACA JUGA:Warga Terdampak Erupsi Lewotobi Laki-Laki Akan Direlokasi