HARIAN DISWAY - Bali dikenal dikenal karena pantai-pantainya yang eksotis dan kebudayaannya yang masih kental. Bali pun menyimpan banyak keindahan lain seperti pemandian alami dan mata air yang menyegarkan.
Berikut adalah rekomendasi 10 pemandian alami yang wajib dikunjungi saat berlibur di Bali.
BACA JUGA:7 Aktivitas Outdoor Seru di Bali untuk Penggemar Tantangan Ekstrem
1. Banjar Hot Spring
Banjar Hot Spring--maps
Banjar Hot Springs menyediakan berbagai kolam untuk pengunjungnya. Kolam untuk orang dewasa dengan kedalaman 2 meter. Ada juga kolam anak-anak sedalam 1 meter yang cocok untuk berendam.
Selain itu, ada kolam pancuran yang merupakan warisan dari masa pemerintahan Jepang. Pancuran itu memiliki desain yang unik, dengan tiga aliran air yang keluar dari mulut naga. Kolam pancuran bisa memberikan sensasi pijatan alami.
Air panas di tempat itu mengandung belerang dengan kadar 26 persen dan suhu sekitar 38 derajat celcius. Sehingga dipercaya memiliki manfaat penyembuhan yang baik untuk tubuh.
Harga tiket masuk untuk wisatawan lokal adalah Rp 15 ribu dan untuk wisatawan mancanegara adalah Rp 45 ribu. Jam operasional Banjar Hot Spring setiap hari mulai pukul 08.30-17.30 WITA.
Lokasinya berada di Jl. Banjar, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, Bali. Banjar Hot Spring dikelilingi oleh hijaunya tumbuhan disekitar sehingga bisa menyegarkan mata dan juga pikiran.
BACA JUGA:5 Wisata Edukasi di Bali yang Pas untuk Liburan Keluarga
2. Banyuwedang Hot Spring
Banyuwedang Hot Spring--maps
Banyuwedang Hot Spring adalah destinasi pemandian air panas yang menawarkan pengalaman relaksasi.
Air panas itu berasal dari sumber alami di bawah tanah. Memiliki suhu yang pas untuk berendam dan membantu tubuh lebih rileks.