Jin BTS Ulang Tahun ke-32! Intip 7 Tingkah Random Sang Worldwide Handsome

Rabu 04-12-2024,06:00 WIB
Reporter : Diva Aura Kamila*
Editor : Retna Christa

BACA JUGA:Jin BTS Rilis Versi Baru Lagu Falling Bareng Taka ONE OK ROCK, Lebih Emosional!

6. Jadi Penyangga Mic


Jin BTS Ulang Tahun ke-32 Tahun! Intip 7 Tingkah Random Sang Worldwide Handsome. Foto: Jin saat menjadi penyangga mikrofon untuk J-Hope--sportsq

Saat menjemput J-Hope setelah wajib militer, Jin langsung mencuri perhatian dengan sikap gentleman-nya. Ia rela berlutut untuk memegang mikrofon wartawan saat J-Hope sedang berbicara.

Tindakan sederhana itu bikin ARMY terpesona. Tidak hanya kagum dengan sikapnya yang penuh perhatian, tapi mereka juga ngakak melihat tingkah random Jin. Kenapa harus berdiri, kalau bisa berlutut dan terlihat makin keren?

Ia datang dengan outfit mahal, membawa buket bunga, dan tetap saja melakukan hal random yang membuat orang tertawa. Momentum itu menunjukkan bahwa Jin bukan hanya sosok idol, tapi juga bisa jadi komedian!

BACA JUGA:Jin BTS dan Wendy Red Velvet Ceritakan Awal Mula Kolaborasi Heart on the Window

BACA JUGA:Hore! J-Hope BTS Pulang Wamil, Aksi Kocak Jin Bikin Ngakak

7. Tingkah Random di Acara Penghargaan


Jin BTS Ulang Tahun ke-32 Tahun! Intip 7 Tingkah Random Sang Worldwide Handsome. Foto: Aksi lucu member BTS saat menggendong Jin--koreaboo

Di acara MAMA Awards 2018, Jin BTS juga berhasil menarik perhatian. Salah satu memorable moment adalah ketika ia tiba-tiba menarikan lagu Ddu-Du Ddu-Du milik BLACKPINK di depan kamera.

Dengan gerakan tangan dan pinggulnya, Jin berhasil membuat para penonton dan member BTS tertawa terbahak-bahak. Bahkan Jimin pun terkejut dan tak bisa menahan tawa melihat kelakuan hyung tertua itu.

Tidak hanya dengan tariannya, Jin juga mencuri perhatian di The Fact Music Awards 2022 saat menerima penghargaan Fan N Star Individual Choice. Di situ, member BTS dengan gaya dramatis mengangkat Jin dan membawanya ke panggung seolah-olah dia adalah seorang raja.

Momentum itu semakin membuat ARMY jatuh cinta dengan kekompakan (dan ke-random-an) para member BTS, terutama dengan tingkah Jin. Hal itu menunjukkan bahwa Jin memang salah satu mood maker di grup. Suga yang sedingin kulkas saja selalu "mencair" kala bersama Jin.

BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan Heart on The Window Milik Jin BTS & Wendy Red Velvet

BACA JUGA:Momen Terngakak Jin BTS di Talkshow Jimmy Fallon: Julukan WWH Sampai Joget Super Tuna

Jin BTS benar-benar membuktikan bahwa ketampanan bukan satu-satunya daya tarik yang dimilikinya. Lewat tingkah lucu dan kocaknya, dia menunjukkan sisi lain dirinya.

Kategori :