Manga Atlanta 1996, Hadirkan Kenangan Mamoru Yoshinaga di Olimpiade

Kamis 06-02-2025,11:08 WIB
Reporter : Dave Yehosua
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Masaya Tsunamoto dan ilustrator Isao Tanishima kembali menghadirkan karya terbaru mereka yang berjudul Atlanta 1996.

Manga itu akan mulai diserialisasikan di majalah Bessatsu Young Champion edisi berikutnya pada 4 Maret.

Cerita berfokus pada kenangan Mamoru Yoshinaga, salah satu karakter dari manga mereka sebelumnya, Mr. CB, tentang Olimpiade Atlanta 1996.

Sebelumnya, pada 1 Oktober, majalah tersebut telah menerbitkan cerita pre-start sebagai pengantar untuk seri itu.

Mr. CB adalah manga bertema sepak bola yang diluncurkan oleh Tsunamoto dan Tanishima pada tahun 2018 di majalah Young Champion.

Cerita ini berpusat pada Yoshinaga, mantan anggota tim nasional Jepang, yang melihat potensi besar dalam diri Chigira, seorang siswa SMA yang tidak dikenal, untuk menjadi seorang center back.

BACA JUGA:Manga Undead Unluck Rilis Volume Terakhir April 2025


Manga sepak bola Atlanta 1996 akan membawa kilas balik Mr. CB di masa lalu. --Stack Exchange

Yoshinaga kemudian memutuskan untuk membimbingnya. Latar belakang cerita berada di klub kecil liga J3 yang bercita-cita untuk promosi ke divisi yang lebih tinggi.

Masaya Tsunamoto dikenal luas melalui karyanya Giant Killing, yang pertama kali diterbitkan di majalah Weekly Morning pada tahun 2007.

Manga ini menceritakan perjuangan tim sepak bola East Tokyo United (ETU) yang berusaha bangkit dari keterpurukan di liga utama Jepang.

Dengan bantuan manajer baru mereka, Takeshi Tatsumi, yang memiliki reputasi sebagai "pembunuh raksasa" karena kemampuannya mengalahkan tim-tim besar, ETU mencoba mengubah nasib mereka.

"Giant Killing" berhasil diadaptasi menjadi serial anime pada tahun 2010 dan mendapatkan sambutan positif dari penggemar sepak bola dan anime.

BACA JUGA:Tatsuro Suga Hadirkan Manga The Catcher in the Ballpark! ke Layar Kaca

Isao Tanishima, sebagai kolaborator Tsunamoto, telah bekerja sama dalam beberapa proyek, termasuk "Mr. CB" dan kini "Atlanta 1996".

Kategori :