7 Cara Mencegah Bibir Kering selama Puasa Ramadan

Rabu 05-03-2025,07:00 WIB
Reporter : Ilmi Bening
Editor : Guruh Dimas Nugraha

HARIAN DISWAY - Saat menjalani puasa, ada kalanya seseorang mengalami kekurangan cairan tubuh.

Salah satu dampaknya adalah bibir kering dan pecah-pecah. 

Hal itu mengganggu aktivitas sehari-hari. Selain itu, penampilan pun akan terganggu. Rasa percaya diri pun menurun.

Suhu tinggi dan sinar matahari juga menjadi faktor kulit bibir kering dan mengelupas.

Lapisan pelindung bibir akan kehilangan kelembapannya.

Berikut 7 cara untuk mencegah bibir kering selama melakukan puasa Ramadan.

BACA JUGA:10 Manfaat Salat Tahajud di Bulan Ramadan


Cara mencegah bibir kering selama melakukan puasa Ramadan- RF._.studio - Pexels

1. Gunakan Pelembab Bibir

Pelembab bibir ampuh mencegah bibir kering. Kini, sudah banyak produk pelembab bibir yang terjual di toko kosmetik atau apotek.

Beeswax dan lipbalm termasuk salah satu contoh pelembab bibir yang mudah ditemukan.

Bahan-bahan tersebut akan melindungi bibir dari suhu panas. Sehingga penampilan pun akan terjaga.

2. Kurangi Kebiasaan Membasahi Bibir dengan Air Liur saat Bibir Kering

Hentikan kebiasaan membasahi bibir dengan air liur saat bibir kering. Sebab, kebiasaan itu justru akan membuat bibir makin kering.

BACA JUGA:Buka Puasa Pertama Di Bulan Ramadan, Simak 4 Macam Doa Berbuka Menurut Para Ulama, Kamu Baca Yang Mana?

Di samping itu, menjilat bibir hanya akan membuatnya terasa gatal. Juga membuat kondisi kulit jadi kering parah.

3. Menghidrasi Tubuh Bisa Mencegah Bibir Kering saat Puasa Ramadan

Jika tubuh kekurangan cairan atau dehidrasi, bibir akan menjadi kering dan pecah-pecah.

Kategori :