Sebagai smart port , TTL memiliki kepedulian tinggi terhadap perkembangan ekosistem digital, termasuk dalam membangun kemandirian masyarakat di sekitar perusahaan.
Program ini merupakan bentuk nyata komitmen TTL untuk membuka peluang bagi generasi muda dalam memajukan pendidikan dan ekonomi digital.
“Kami percaya bahwa pemuda adalah agen perubahan yang memiliki potensi luar biasa. Melalui program ini, kami berharap dapat membuka peluang bagi mereka untuk mengembangkan diri dan menjadi bagian dari masyarakat ekonomi digital yang aktif dan kreatif,” tutup David. (*)