Liverpool Kehilangan Jantung Serangan, Jika Alexander-Arnold Hengkang

Rabu 16-04-2025,11:02 WIB
Reporter : Agustinus Fransisco
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Liverpool tengah dihadapkan pada salah satu momen paling krusial dalam sejarah transfer klub. Salah satu pemain terpenting mereka, Trent Alexander-Arnold, dikabarkan akan meninggalkan Anfield.

Bek kanan andalan The Reds (sebutan Liverpool) itu akan angkat kaki pada bursa transfer musim panas 2025. Kepergian sang bek kanan itu bukan hanya soal kehilangan pemain berkualitas, tapi juga hilangnya otak kreatif yang selama ini menjadi jantung serangan The Reds.

Pekan lalu, Liverpool sukses meraih kemenangan penting 2-1 atas West Ham United, langkah besar menuju gelar juara Liga Inggris. Namun, isu seputar masa depan Trent mulai mengalihkan perhatian dari perayaan tersebut.

Kabar soal perpanjangan kontrak Mohamed Salah dan Virgil van Dijk sedikit meredam ketegangan, tapi spekulasi kepergian Trent tetap menjadi topik utama pembicaraan.

BACA JUGA:Rating Pemain Liverpool Pasca Tekuk West Ham 2-1, Gravenberch Istimewa!

BACA JUGA:Liverpool vs West Ham 2-1: Van Dijk Sang Penyelamat The Reds

Liverpool akan Kehilangan Otak Serangan Mereka


Trent Alexander-Arnold dikatakan telah mencapai kesepakatan ke Real Madrid, setelah kontraknya akan berakhir di Liverpool pada musim panas 2025-Tangkapan Layar Instagram@trentarnold66-

Menurut pakar transfer pemain Eropa, David Lynch, kehilangan Trent akan menjadi pukulan besar bagi Liverpool. Ia menilai bahwa tidak ada pemain lain di dunia yang bisa menyamai kontribusi Trent dalam hal distribusi bola dari belakang.

"Anda tidak bisa merekrut bek kanan yang bisa mengalirkan bola seperti yang dia lakukan, karena dia satu-satunya yang bisa melakukannya di dunia," ujar Lynch.

Trent adalah mahakarya modern dalam sepak bola. Selama membela Liverpool di Liga Inggris, ia mencatatkan 17 gol dan 64 assist, angka fantastis untuk seorang bek kanan.

Kemampuan umpan silangnya, visi lapangan, serta kemampuan membongkar pressing lawan membuatnya menjadi aset tak ternilai bagi tim. Bahkan, pemain terbaik kedua dalam hal itu masih berada jauh di bawah levelnya.

Lynch menambahkan bahwa jika Trent benar-benar hengkang, Liverpool harus mencari cara alternatif untuk menggantikan kualitasnya.

"Anda harus menemukan cara lain, misalnya dengan mengandalkan gelandang yang bisa mengumpan, bek kiri yang mampu membawa bola ke depan, atau penyerang tengah yang bisa membantu keluar dari tekanan dengan umpan jauh," katanya.

BACA JUGA:Chelsea Ditahan Ipswich Town, Liverpool Makin Dekat dengan Juara Liga Inggris

BACA JUGA:Liverpool Optimis Bisa Perpanjang Kontrak Mohamed Salah dan Van Dijk

Liverpool Juga Terancam Kehilangan Andrew Robertson

Kategori :