Juventus Bakal Lepas Douglas Luiz, Sang Pemain Kembali ke Liga Inggris?

Sabtu 26-04-2025,06:15 WIB
Reporter : Agustinus Fransisco
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Ketika Douglas Luiz tiba di Juventus pada musim panas lalu, semua mata tertuju padanya. Gelandang asal Brasil itu datang dari Aston Villa.

Ia membawa reputasi sebagai salah satu gelandang paling efektif di Liga Inggris. Kedatangannya disambut dengan harapan besar bagi masa depan Bianconeri (sebutan Juventus).

Ia diproyeksikan menjadi tulang punggung lini tengah Bianconeri yang sedang berusaha bangkit dari keterpurukan. Namun, hanya satu musim kemudian, mimpi itu tampaknya telah berubah menjadi rencana perpisahan.

BACA JUGA:Juventus dan Man Utd Rebutan Boyong Osimhen, Siapa yang Dapat?

BACA JUGA:Juventus Incar Ademola Lookman Jika Osimhen Gabung Manchester United

Mimpi Besar yang Tak Terwujud di Juventus


Potret Gelandang Juventus asal Brazil, Douglas Luiz, yang dirumorkan akan dilepas I Bianconeri pada transfer musim dingin Januari 2025 mendatang --ForzaJuveEN/x

Bersama kedatangan Teun Koopmeiners, Douglas Luiz diharapkan membentuk duet dinamis yang akan menghidupkan ulang kejayaan lini tengah Juventus.

Kombinasi keduanya dianggap ideal untuk memperkuat tim di kompetisi domestik maupun Eropa. Klub yakin bahwa mereka mendapatkan dua gelandang terbaik di Italia, dan ekspektasi pun melambung tinggi.

Namun, realitas berkata lain. Musim pertama Luiz di Turin jauh dari kata sukses. Rentetan cedera dan penurunan performa signifikan membuatnya kesulitan menunjukkan kualitas yang pernah ia tunjukkan di Aston Villa.

Alih-alih menjadi pahlawan lapangan tengah, Luiz malah menjadi sosok yang kurang bersinar. Performanya yang tidak konsisten membuat penggemar mulai bertanya-tanya apakah rekrutmen itu adalah langkah yang tepat?

BACA JUGA:Juventus Bidik Bek Feyenoord David Hancko, Bianconeri Terkendala Harga!

BACA JUGA:Juventus Segera Tawarkan Kontrak Baru untuk Di Gregorio, Jangan Sampai Dibajak Man City!

Nottingham Forest Tertarik Boyong Douglas Luiz


Pemain Nottingham Forest Berlari Selebrasi Usai Menang Adu Penalti, Falmer Stadium, Minggu 30 Maret 2025-Facebook -Premier League Facebook

Situasi itu membuat Juventus mulai mempertimbangkan opsi melepas Luiz pada bursa transfer musim panas mendatang. Menariknya, ada minat serius dari klub Liga INggris, Nottingham Forest. 

Tuttosport melaporkan bahwa The Tricky Trees (sebutan Nottingham Forest) berniat memboyong sang pemain. Forest sudah memulai pembicaraan dengan agen Luiz, dan tampaknya sangat berniat membawanya kembali ke Inggris.

Kategori :