Prediksi Skor Betis vs Fiorentina di Semifinal Liga Konferensi, Sama-Sama Sedang Panas

Kamis 01-05-2025,19:40 WIB
Reporter : Yazid Mishbahul Fikri*
Editor : Retna Christa

BACA JUGA:Real Betis Tumbangkan Gent, Antony Bawa Los Verdiblancos Berpesta Gol di Conference League!

BACA JUGA:Betis vs Barcelona 2-2: Dramatis! Assane Diao Pupuskan Kemenangan Blaugrana


Isco berselebrasi setelah berhasil mencetak gol melawan Real Valladolid di pertandingan Liga Spanyol pada Jumat, 25 April 2025-Instagram-@realbetisbalompie

Pemain asal Spanyol tersebut akan didukung oleh ketajaman Cedric Bakambu dan Anthony di lini depan. Kedua pemain tersebut sedang dalam performa terbaiknya dan akan menyusahkan pertahanan Fiorentina.

Di sisi lawan, Fiorentina tidak datang sebagai tim yang bisa dipandang sebelah mata. Selain sangat produktif, pertahanan mereka juga superkuat.

Keberadaan mantan kiper Manchester United David De Gea membuat Fiorentina makin jarang kebobolan. Gawangnya hanya kemasukan lima gol dalam 5 pertandingan terakhir di semua laga.

Ditambah kembalinya Moise Kean, striker tajam yang telah mencetak 23 gol musim ini, menjadi kabar baik bagi pelatih Raffaele Palladino.

BACA JUGA:Fiorentina vs Inter Milan 3-0: Moise Kean Cetak Brace, Nerazzurri Terkulai

BACA JUGA:Fiorentina vs Roma 5-1: Nasib Ivan Juric di Ujung Tanduk

Meski begitu, keputusan terkait apakah Kean akan langsung bermain sebagai starter masih menjadi pertimbangan terakhir sang pelatih.

Dengan performa yang sama-sama kuat dari kedua tim, laga ini diprediksikan tidak akan berakhir tanpa gol. Betis memiliki keuntungan karena mereka bermain di kandang sendiri dan akan memanfaatkan hal itu.

Sedangkan Fiorentina diharapkan memberikan perlawanan yang sengit dan setidaknya berhasil membawa hasil imbang di pertandingan ini. So, hasil imbang 2-2, atau kemenangan tipis tuan rumah diprediksi jadi hasil akhir laga panas tersebut. (*)

Prediksi Susunan Pemain 

Real Betis (4-2-3-1): 25-Fransisco Vieites (GK); 23-Youssouf Sabaly, 5-Marc Batra, 6-Natan, 12-Ricardo Rodriguez; 4-Johnny Cardoso, 18-Pablo Fornals; 7-Anthony, 22-Isco, 36-Jesus Rodriguez; 11-Cedric Bakambu

Pelatih: Manuel Pellegrini 

Fiorentina (3-5-2): 43-David De Gea (GK); 5-Marin Pongracic, 18-Pablo Mari, 6-Lucas Ranieri; 90-Michael Folorunsho, 8-Rolando Mandragora, 44-Nicolo Fagioli, 32-Danilo Cataldi, 21-Robin Gosens; 9-Lucas Beltran, 10-Albert Gudmundsson

Pelatih: Raffaele Palladino

Kategori :