Bayern Munchen tak tinggal diam. Michael Olise berusaha merespons dengan sepakan keras dari sisi kiri. Tetapi kiper PSG Gianluigi Donnarumma tampil gemilang dan berhasil menahan tembakan tersebut.
Bayern Munchen tampaknya menemukan ritme permainan mereka ketika Dayot Upamecano mencetak gol di menit akhir babak pertama. Namun, gol tersebut dianulir karena offside, menambah frustrasi bagi skuad asuhan Vincent Kompany.
BACA JUGA:Joao Neves Jadi Man of the Match Kala PSG Pecundangi Lionel Messi dkk 4-0
BACA JUGA:PSG Hajar Inter Miami 4-0, Luis Enrique Bilang Sulit Hadapi Messi
Duel Fabrian Ruiz (depan) dan Dayot Upamecano (belakang) di laga PSG vs Bayern Munchen, Minggu, 6 Juli 2025-Instagram @psg-
Situasi semakin buruk ketika Jamal Musiala mengalami cedera parah akibat tabrakan dengan Donnarumma. Memaksa Die Roten (sebutan Bayern Munchen) kehilangan salah satu pemain kuncinya.
Skor tetap 0-0 hingga turun minum, namun PSG tidak membiarkan momentum berhenti. Mereka langsung menggebrak di babak kedua dengan peluang dari Bradley Barcola, yang masih bisa ditangkap kiper Bayern Manuel Neuer.
Menjelang akhir pertandingan, kebuntuan akhirnya pecah pada menit ke-79. PSG melakukan serangan cepat setelah merebut bola dari penguasaan Harry Kane.
Desire Doue melepaskan tembakan mendatar dari luar kotak penalti, dan Neuer yang terpeleset tidak dapat menghalau bola. Gol pertama PSG membuat suasana semakin mendebarkan.
BACA JUGA:Sounders 0-2 PSG: Gol Aneh Kvaratskhelia Bawa Les Parisiens ke 16 Besar!
BACA JUGA:Rating Pemain PSG Pasca Tekuk Seattle Sounders 2-0, Kvaratskhelia Ngeri!
Namun, situasi menjadi sulit bagi PSG setelah Willian Pacho menerima kartu merah langsung pada menit ke-82. Ia diusir keluar lapangan karena tekel berbahaya terhadap Leon Goretzka.
PSG vs Bayern Munchen 2-0, Les Parisiens ke semifinal dengan 9 orang! Foto: Ousmane Dembele (kanan) melepaskan tembakan yang berbuah gol kedua PSG. -Amanda Perobelli-Reuters via Guardian
Keunggulan jumlah pemain memberi Bayern peluang untuk menyerang. Tetapi gol Harry Kane yang datang dari sundulan juga dianulir karena offside.
PSG kembali kehilangan pemain ketika Lucas Hernandez diusir wasit setelah menyikut Raphael Guerreiro di menit ke-90+2. Meskipun bermain dengan sembilan pemain, PSG menunjukkan semangat juang yang tak tergoyahkan.
Dengan waktu yang hampir habis, PSG berhasil menambah keunggulan di menit ke-90+5. Ousmane Dembele menyambut umpan tarik dari sisi kanan dan melepaskan sepakan tak terbendung.