Debut Sebagai Pasangan Baru, Rian/Rahmat Hajar Juara Dunia di Denmark Open 2025

Rabu 15-10-2025,19:42 WIB
Reporter : Ragil Putri Irmalia
Editor : Retna Christa

"Saya coba untuk improve diri sendiri lewat latihan, memperbaiki kekurangan," ungkap Rahmat. "Gugup pasti ada, karena ini level kejuaraan yang tinggi. Pasangan dengan senior dan melawan unggulan kedua tapi saya harus hadapi," lanjut pebulutangkis 22 tahun tersebut.

BACA JUGA:Jejak Karir Rian Ardianto dan Fajar Alfian dalam Dunia Bulu Tangkis

BACA JUGA:Indonesian Open 2025: Fajar/Rian Bungkam Wakil Denmark di 32 Besar, Upgrade dari Tahun Lalu

Di babak 16 besar Kamis, 16 Oktober 2025, Rian/Rahmat akan bertemu dengan Takumi Nomura/Yuichi Shimogami. Nomura/Shimogami mengalahkan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana 21-19, 21-13 di babak pertama.

Ganda putra juga meloloskan dua wakil lain di 16 besar Denmark Open 2025. Sabar Karyaman Gutama/M Reza Pahlevi Ishfahani membungkam Huang Di/Liu Yang 21-16/21-15.

Kemudian Fajar Alfian/M. Shohibul Fikri menumbangkan Kenya Mitsuhashi/Hiroki Okamura 21-17, 21-13.

Pertandingan 16 besar Denmark Open 2025 diadakan pada Kamis, 16 Oktober 2025. Sabar/Reza akan bertemu unggulan kelima Liang Wei Keng/Wang Chang. Sedangkan Fajar/Fikri menghadapi Daniel Lundgaard/Mads Vestergaard. (*)

Kategori :