Rating Pemain Portugal Usai Takluk dari Irlandia 2-0: Cristiano Ronaldo Merah, Lini Belakang Goyah

Jumat 14-11-2025,08:47 WIB
Reporter : Muhammad Farrel Radia
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Timnas Portugal harus pulang dengan tangan hampa setelah tumbang 2-0 dari Timnas Irlandia pada matchday kelima Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa Grup F. 

Pertandingan berlangsung di Stadion Aviva, Dublin, Republik Irlandia, pada Jumat, 14 November 2025 dini hari WIB.

Dua gol Troy Parrott sudah cukup membuat pasukan Roberto Martinez tak berkutik, terlebih setelah kartu merah Cristiano Ronaldo di babak kedua membuat keadaan semakin runyam. 

Meski kalah, Selecao das Quinas (julukan Timnas Portugal) masih memuncaki klasemen sementara Grup F dengan torehan 10 poin. Namun, posisi mereka belum aman karena Hungaria yang berada di peringkat kedua hanya terpaut dua angka. 

BACA JUGA:Rating Pemain Portugal yang Ditahan Imbang Hungaria: Ronaldo Gacor, Belakang Ancur-ancuran!

BACA JUGA:Portugal vs Hungaria 2-2, Brace Cristiano Ronaldo Dimentahkan Bintang Liverpool


Potret penyerang sekaligus kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, ketika menjalani sesi pemanasan sebelum laga menghadapi Timnas Republik Irlandia. Jumat, 14 November 2025--instagram @portugal

Kemenangan di laga terakhir melawan Armenia menjadi harga mati bagi pasukan Roberto Martinez untuk memastikan tiket otomatis ke Piala Dunia 2026.

Berikut laporan ulasan lengkap penampilan dan performa pemain Portugal berdasarkan kontribusi mereka di lapangan.

Rating Pemain Portugal

Kiper

Diogo Costa – 5.5

Malang bagi sang kiper, laga ini jauh dari kata nyaman. Ia terjebak dalam situasi sulit akibat back pass buruk dari Goncalo Inacio. Tekel terakhirnya pada Troy Parrott justru terlihat buruk. Gol kedua tak bisa ia selamatkan, tapi performanya secara keseluruhan tetap di bawah standar.

Bek

Joao Cancelo – 6

Kategori :