Salah satu judul yang paling dinantikan, Star Wars Outlaws, dijadwalkan hadir pada 13 Januari. Gim aksi petualangan dunia terbuka tersebut bisa dimainkan oleh pelanggan Game Pass Ultimate dan PC Game Pass melalui cloud, PC, dan Xbox Series X|S.
Selanjutnya, pada 15 Januari, Microsoft menghadirkan My Little Pony: A Zephyr Heights Mystery untuk semua varian utama Game Pass. Gim itu menyasar segmen pemain keluarga dan tersedia di cloud, konsol, PC, serta perangkat genggam.
Karakter Vincent Valentine dari Final Fantasy 7. --reporterindigo
BACA JUGA:Harga Xbox Game Pass Ultimate Naik Drastis, Gamer Protes!
BACA JUGA:Harga dan Spesifikasi ROG Xbox Ally dan ROG Xbox Ally X Resmi di Indonesia, Mulai Rp9.999.000!
Puncak lineup Januari terjadi pada 20 Januari 2026, ketika Resident Evil Village resmi masuk ke Xbox Game Pass.
Waktu perilisan itu dinilai tepat. Mengingat Resident Evil Requiem dijadwalkan meluncur pada bulan berikutnya.
Selain itu, tanggal yang sama juga menandai peluncuran MIO: Memories in Orbit, satu-satunya gim day-one launch Game Pass pada Januari 2026.
Di sisi lain, Microsoft juga mengonfirmasi sejumlah game yang akan meninggalkan Xbox Game Pass pada 15 Januari.
BACA JUGA:Spesifikasi Lengkap ROG Xbox Ally dan Ally X
BACA JUGA:Bocoran Harga Xbox Ally dan Xbox Ally X, Mulai Rp9 Jutaan
Judul-judul tersebut antara lain Flintlock: The Siege of Dawn, Neon White, Road 96, The Ascent, dan The Grinch Christmas Adventures.
Microsoft mengingatkan pengguna bahwa mereka bisa membeli game-game tersebut dengan diskon hingga 20 persen sebelum dihapus dari layanan.
Microsoft menegaskan bahwa daftar itu baru merupakan Wave 1 Xbox Game Pass Januari 2026. Artinya, masih ada peluang hadirnya game tambahan yang akan diumumkan dalam waktu dekat, seiring berjalannya bulan Januari. (*)