Robbie Coltrane, Pemeran Hagrid dalam Harry Potter Tutup Usia

Robbie Coltrane, Pemeran Hagrid dalam Harry Potter Tutup Usia

ROBBIE COLTRANE, yang dikenal sebagai pemeran Hagrid dalam Harry Potter, meninggal Jumat lalu, 14 Oktober 2022. -SkyNews-

LABERT, Harian DiswayRobbie Coltrane, yang kita kenal sebagai pemeran Hagrid si raksasa baik hati dalam franchise film Harry Potter, meninggal dunia, Jumat, 14 Oktober 2022. Kabar duka itu disampaikan agen sekaligus sahabat Coltrane, Belinda Wright, Sabtu dini hari, 15 Oktober 2022 WIB.

’’Ia mungkin paling dikenang selama berdekade-dekade ke depan sebagai Hagrid dalam film Harry Potter,’’ tutur Wright, dalam pernyataan pers yang diterima People. ’’Sebuah peran yang membawa kebahagiaan bagi anak-anak maupun orang dewasa di seluruh dunia. Yang membuatnya kebanjiran surat dari fans setiap pekan, selama 20 tahun terakhir,’’ lanjut dia.

Wright tidak mengungkap penyebab meninggalnya Robbie Coltrane. Namun, menurut Deadline, sudah dua tahun lamanya aktor kelahiran Rutherglen, Skotlandia, itu menderita sakit. Ia meninggal di rumah sakit Fourth Valley Royal, Labert, dekat tempat tinggalnya saat ini. Robbie Coltrane meninggalkan dua orang anak, Spencer, 30, dan Alice, 24.

Terlahir sebagai Anthony Robert McMillan pada 30 Maret 1950, Robbie Coltrane sudah tertarik dengan seni sejak SMA. Setelah tamat SMP, ia bergabung di Glasgow School of Art. Sebuah akademi seni kalangan atas di ibu kota Skotlandia. Di sana, ia sempat diejek karena memiliki aksen seperti Pangeran Charles.

Ketika berusia 20 tahun, Robbie Coltrane jatuh cinta pada akting. Ia bergabung dalam kelompok teater dan komedi keliling. Dan mulai menggunakan nama panggung Coltrane. Sebagai tribute buat pemain saxophone jazz yang ia hormati, John Coltrane. Ia tampil di berbagai pementasan. Hingga dilirik oleh stasiun televisi. Ia mencatat debut di televisi lewat serial The Comic Strip Presents pada 1982. Dan bertahan hingga tiga dekade kemudian. Ia baru pensiun dari serial itu pada 2012.

Pada 1980, ia sudah mendapatkan peran kecil dalam beberapa film. Misalnya Flash Gordon, Death Watch, dan Balham, Gateway to the South. Kariernya terus berkembang berkat aktingnya yang brilian dan kepribadiannya yang menyala-nyala.

Selain membintangi delapan film Harry Potter, Robbie Coltrane juga dikenal berkat karya-karya besarnya yang lain. Antara lain Ocean’s Twelve (2004), serta dua film James Bond era Pierce Brosnan. Yakni GoldenEye (1995) serta The World is Not Enough (1999). Ia juga populer berkat serial TV Cracker. Selama karier yang membentang dalam empat dekade, ia bermain dalam total 114 film serta serial.

Beberapa tahun setelah merampungkan film terakhir Potter, Harry Potter and the Deathly Hallows Part II pada 2011, Coltrane menderita osteoartritis. Dalam sebuah wawancara pada 2016, ia mengaku kesakitan setiap hari. Dan sejak 2019, mobilitasnya harus dibantu dengan kursi roda.

Meski demikian, ia masih bersemangat membintangi film dokumenter peringatan 20 tahun Harry Potter: Return to Hogwarts, yang ditayangkan HBO Max awal tahun ini. Waktu itu, Robbie Coltrane begitu emosional mengenang masa-masanya membawakan peran Hagrid. Sejak 2001 hingga 2011.

’’Aku hanya berpikir ini adalah akhir dari sebuah era,’’ kata Coltrane, merujuk pada tamatnya franchise Harry Potter. ’’Aku menghabiskan 10 tahun dalam hidupku untuk peran itu. Dan selama itu, aku melihat anak-anakku tumbuh dewasa,’’ tuturnya.

’’Warisan film ini sangat besar. Generas anak-anakku akan menunjukkannya ke anak-anak mereka. Kalian bisa menikmatinya selama 50 tahun ke depan. Gampang,’’ papar Coltrane. ’’Sedihnya, aku tidak akan ada di sini untuk menemani mereka. Tapi Hagrid akan selalu ada. Ya,’’ tegasnya.

Well, di masa-masa berat seperti ini, kami akan selalu mengingat kata-kata bijak Hagrid. ’’What’s comin’ will come, an’ we’ll meet it when it does.’’ Apa yang akan datang ‘kan datang. Dan jika waktu itu datang, kita ‘kan sambut. So long, Hagrid. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: