Setor Hafalan Ayat, Gratis Hapus Tato

Setor Hafalan Ayat, Gratis Hapus Tato

Yasin Fadilah, Koordinator program hapus tato dari Better Youth Foundation (BYF) saat melayani pasiennya di Both Jatim Expo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (19/3/2023)-Moch Sahirol Layeli-

Tentu ada banyak tantangannya. Terutama dari para peserta sendiri. Kebanyakan, kata Yasin, mereka sering terputus di tengah jalan. Alias kurang konsisten.

Banyak peserta yang mengira bahwa tato bisa hilang dengan sekali ikut program. Padahal, harus bertahap. Bisa sampai puluhan kali. Itu pun tak bisa sama sekali lenyap.

”Semuanya bergantung ketebalan tato. Jadi, memang harus sabar dan istiqamah, gak bisa sekaligus,” jelasnya. Sebab, memang harus perlahan. Terutama jika ingin hasil yang lebih bersih.

Program itu dibuka bagi siapa saja. Rutin digelar setiap dua pekan sekali. Syaratnya, cukup datang ke markas Better Youth Foundation di Jalan Penjaringan Sari PS 2 D25 Rungkut, Surabaya.

Yasin memastikan program itu gratis. Bayarnya cuma dengan hafalan lima ayat Al-Qur’an. Sangat murah ketimbang ikut program yang sama di klinik yang ongkosnya bisa sampai Rp 3 juta.

”Itu biaya untuk sekali treatment. Nah, kalikan saja dengan sepuluh, misalnya. Jadi mahal pastinya,” ungkap Yasin. Hasilnya pun belum tentu memuaskan. Yasin berani memastikan metode yang digunakan pihaknya lebih rapi.

Yasin pun punya impian tentang program hapus tato itu. Ia ingin menjangkau lebih banyak orang. Sejauh ini, program tersebut hanya beredar di Surabaya, Malang, dan Solo.

Saat ini ia bersama kawan-kawannya tengah mengusahakan impian itu. Salah satunya dengan menggalang dana di media sosial. Uang tersebut kelak digunakan untuk membeli mobil operasional. ”Kami ingin keliling ke kota-kota lain. Biar lebih banyak juga yang dapat manfaatnya,” harap Yasin. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: