Setelah Penantian 32 Tahun, Timnas Indonesia Jadi Juara SEA Games Lagi

Setelah Penantian 32 Tahun, Timnas Indonesia Jadi Juara SEA Games Lagi

Timnas U-22 Indonesia saat mengalahkan Vietnam di semifinal SEA Games 2023-PSSI-

Indonesia Raya berkumandang di Olympic Stadium, Phnom Penh pada Selasa (17/5) malam. Penantian selama 32 tahun itu telah berakhir. Ini adalah momen pertama Timnas Indonesia menjadi juara SEA Games lagi sejak 1991. Serta menjadi gelar ketiga Indonesia dalam multi event Asia Tenggara tersebut.

 

Dalam laga pamungkas itu, Indonesia menang dramatis 5-2 atas Thailand. Pertandingan tersebut berjalan sengit, intensif, dan penuh dengan gejolak. Wasit Kassem Matar Al-Hatmi dari Oman mengeluarkan total 12 kartu kuning dan 6 kartu merah untuk kedua tim.

 

Bahkan di penghujung waktu normal, Indonesia sempat “tertipu” karena melakukan selebrasi terlalu dini. Thailand berhasil memaksa Indonesia melakukan perpanjang waktu setelah gol kejutan dari Yotsakon Burapha di detik terakhir injury time. Selebrasinya di depan bench Indonesia pun memancing keributan.

 

Indonesia kembali memimpin setelah gol Irfan Jauhari di menit pertama tambahan waktu 2x15. Sebelumnya Indonesia unggul melalui brace Ramadhan Sananta (20’ dan 45+4’). Sedangkan gol pertama Thailand dicetak oleh tandukan Anan Yodsangwal (66’).

 

Kekuatan Thailand makin menipis dalam babak tambahan tersebut. Selain itu mereka juga sudah kelelahan. Apalagi tim berjuluk Gajah Perang itu harus bermain dengan delapan orang karena Teerasak Poeiphima, Jonathan Khemdee, dan kiper Soponwit Rakyart mendapat kartu merah.

 

Dari kubu Indonesia sendiri Komang Teguh dan salah satu ofisial Indonesia diusir keluar lapangan. Satu kartu merah juga diberikan kepada ofisial tim Thailand. Indonesia menambah dua gol di tambahan waktu melalui Fajar Fathur Rahman (107’) dan Beckham Putra (119’). Keunggulan itu memastikan Indonesia menjadi juara SEA Games 2023.

 

Selain itu ini menjadi gelar kedua Indra Sjafri di Phnom Penh. Pada lokasi yang sama, ia juga berhasil mengantar Indonesia  menjuarai Piala AFF U-22 2019. Selamat, Garuda Nusantara!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: