Profil Jalan Tol Surabaya-Gempol: Akses Utama Penghubung Surabaya dan Daerah Penyangga

Profil Jalan Tol Surabaya-Gempol: Akses Utama Penghubung Surabaya dan Daerah Penyangga

Simpang susun (SS) Waru. Salah satu persimpangan tersibuk di Jalan Tol Surabaya-Gempol-Jasa Marga-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Jalan Tol SURABAYA- Gempol menghubungkan kawasan metropolitan SURABAYA dengan kawasan penyangga, seperti Sidoarjo, Mojokerto, dan Pasuruan.

Jalan tol yang membentang sepanjang 47,39 Km ini dikelola oleh PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) Representatif Office (RO) 3. 

Jalan Tol Surgem dioperasikan sejak 26 Juli 1986. Menjadi salah satu ruas jalan tol tertua di Indonesia. 

BACA JUGA:Profil Jalan Tol Tol Solo-Ngawi: Permudah Akses Menuju Kawasan Industri di Jawa Tengah dan Jawa Timur 

General Manager PT JTT RO 3 D. Hari Pratama mengungkapkan, bahwa Jalan Tol Surabaya-Gempol (Surgem) hadir untuk memperkuat konektivitas dan pendorong pertumbuhan kawasan di Jawa Timur. 

Jalan tol Surgem terintegrasi dengan berbagai ruas tol lain, seperti Jalan Tol Surabaya-Mojokerto, Jalan Tol Surabaya-Gresik, Jalan Tol Waru-Juanda, Jalan Tol Gempol-Pasuruan dan Jalan Tol Gempol-Pandaan. 

“Jalan Tol Surgem menyediakan aksesibilitas optimal di Kota Surabaya dan menjadi penghubung dengan wilayah di sekitarnya seperti Gresik, Mojokerto, Sidoarjo dan Pasuruan,” kata Hari Minggu, 10 September 2023. 


Jalan Tol Surabaya Gempol ruas Porong-Gempol menjadi akses utama penghubung kawasan industri di Surabaya Raya-Jasa Marga-

BACA JUGA:Jalan Tol Ngawi-Kertosono Sediakan 3 Akses Tol untuk Dukung Pariwisata Lokal

Ia menerangkan, integrasi Jalan Tol Surgem dan jaringan tol lain telah meningkatkan mobilitas masyarakat antar kota dan kabupaten, mendukung efisiensi perjalanan serta mendorong pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur.

Data volume lalu lintas kendaraan pada Agustus 2023 menunjukkan peningkatan lalu lintas kendaraan sebanyak 4,10 persen dengan total 280.225 kendaraan per hari. 

Jumlah ini meningkat dibandingkan dengan bulan yang sama di tahun sebelumnya sebesar 269.193 kendaraan per hari. 

“Hal ini menandakan betapa penting dan strategisnya Jalan Tol Surgem dalam mendukung mobilitas masyarakat,” jelas Hari. 

Keberadaan Jalan Tol Sargem juga mempersingkat waktu tempuh antar wilayah penting di Surabaya raya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: