Developer Asal Malang Rilis Game Faerie Afterlight, Ada di Steam dan Nintendo Switch

Developer Asal Malang Rilis Game Faerie Afterlight, Ada di Steam dan Nintendo Switch

Faerie Afterlight telah rilis dalam platform Nintendo Switch dan Steam-Sumber: Website resmi Nintendo.Com-

HARIAN DISWAY - Clay Game Studio, Salah satu developer Game lokal ini telah merilis Game terbaru mereka Faerie Afterlight. Keduanya kini bisa dibeli di platform Steam dan Nintendo Switch 

Clay Game Studio merupakan salah satu pengembang game yang berbasis di Malang, Jawa Timur. Dalam penggarapan game yang satu ini, mereka terinspirasi oleh filosofi dan juga kesenian rakyat indonesia. 

Sebelum Faerie Afterlight, Clay Game Studio juga sudah memproduksi beberapa game, seperti Divination yang rilis pada tahun 2019, When the Past was Around di tahun 2020, Anuchard, dan juga Keylocker yang berbasis Turn-Based Rhythm RPG.

BACA JUGA:Kejora, Game Produksi Lokal yang Siap Bersaing dengan Game Steam Lainnya!

Faerie Afterlight adalah game dengan genre Metroidvania. Metroidvania adalah subgenre dari genre Action-Game yang muncul dari penggabungan dua judul game legendaris, yaitu Metroid dan Castlevania.

Sebagaimana genre Action lainnya, gameplay Faerie Afterlight adalah sebuah petualangan dimana pemain harus mengalahkan musuh atau mengatasi rintangan untuk mendapatkan level, kemampuan, item, senjata, dan alat-alat lain yang dibutuhkan untuk melaju ke level selanjutnya atau mengalahkan musuh yang lebih kuat. 

Namun berbeda dengan game Action biasa dimana pemain melewati level demi level secara linear dan beruruta, Metroidvania menyajikan susunan level yang lebih fleksibel. Pemain yang tidak harus melakoni level 2 setelah mengalahkan level 1. Namun bisa mengunjungi level-level yang lebih tinggi asalkan punya kemampuan yang cukup. 

Pemain juga kadang diharuskan untuk turun ke level-level atau stage yang lebih rendah untuk menemukan item, ataupun memenuhi persayaratan untuk melaju ke level selanjutnya. 

Untuk bisa menarik perhatian dari Gamers untuk memainkan Faerie Afterlight, pengembang telah bekerja sama dengan penerbit Mastiff. Game yang satu ini telah rilis pada tanggal 28 September 2023.


Tampilan in game Faerie Afterlight-Sumber: Website resmi Nintendo.Com-

BACA JUGA:Game Harvest Moon The Winds of Anthos di Steam dan Platform Kesayangan Anda Resmi Luncur, Mainkan Yuk!

Tidak berbeda dengan Metroidvania lainnya, dalam Faerie Light terdapat berbagai rintangan dan tantangan yang muncul di sepanjang permainan.

Tidak jarang, pemain akan dihadapkan pada karakter bos yang menjadi hambatan, yang semakin menambah tingkat kesulitan dan adrenalin dalam permainan.


Tampilan in Game Faerie Afterlight -Sumber: Website resmi Nintendo.Com-

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: