Prabowo Kembali Resmikan 5 Titik Bantuan Sumber Air Bersih di Kuningan, Jawa Barat
Prabowo Kembali Resmikan 5 Titik Bantuan Sumber Air Bersih di Kuningan-Kemhan RI-
HARIAN DISWAY – Menteri Pertahanan (Menhan) RI, Prabowo Subianto, pada Rabu, 20 Desember 2023 kembali meresmikan lima titik bantuan sumber air bersih untuk masyarakat. Kali ini, titik bantuan sumber air itu berpusat di Desa Pamupukan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.
Lima titik bantuan tersebut tersebar diantaranya pada Desa Pamupukan, Desa Cipedes, Desa Cirukem, Desa Sumberjaya, dan Desa Pakapasan Girang.
Titik-titik sumber air tersebut merupakan proyek bantuan sumber air bersih yang dilakukan oleh Kementerian Pertahanan (Kemenhan) yang berkolaborasi dengan Universitas Pertahanan (Unhan) RI. Hal tersebut dilakukan sebagai salah satu proyek yang bertujuan untuk pengabdian masyarakat.
BACA JUGA:SBY Sebut Prabowo Dapat Dukungan Kuat di Solo Raya
Prabowo yang memang berperan sebagai tokoh yang meresmikan bantuan sumber air bersih ini berkesempatan untuk menyapa warga sekitar. Warga sekitar yang juga sudah menunggu hadirnya sosok Prabowo di titik peresmian bantuan sumber air bersih itu juga tampak antusias.
Dalam kesempatan itu, Prabowo tak lupa menyampaikan kebanggaannya atas kolaborasi tersebut. Unhan yang selama ini telah secara aktif berupaya membantu mengatasi kesulitas masyarakat mendapatkan apresiasi dan pujian tertinggi dari calon presiden (capres) nomor urut 2 itu.
Prabowo juga tak lupa untuk menyampaikan kepada masyarakat penerima bantuan sumber air bersih untuk tetap menjaga sarana yang diberikan pemerintah kepada mereka. Ia juga meminta supaya bantuan sumber air bersih itu digunakan dengan sebaik-baiknya agar dapat bermanfaat bagi semuanya.
BACA JUGA:TKN Prabowo-Gibran: Negara Harus Selalu Siap Operasi Pasar saat Dibutuhkan
"Sarana tersebut agar dijaga, dihemat, ditampung. Jangan disia-siakan," kata Prabowo.
Rektor Unhan, Mayor Jenderal TNI Jonni Mahroza yang juga ikut hadir dalam kegiatan peresmian tersebut memaparkan, kolaborasi Kemenhan dan Unhan yang telah terjadi hingga saat ini, telah membuahkan ratusan titik sumber air bersih. Titik sumber air bersih yang telah ditemukan tersebut kemudian digunakan untuk masyarakat dan telah menjangkau berbagai wilayah di Indonesia, termasuk di Pulau Jawa, provinsi Nusa Tenggara, serta Maluku.
"Jadi kami sudah melaksanakan di beberapa Provinsi mulai dari Sumbawa, Lombok, Maluku, Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, lebih kurang saat ini sudah 105 titik yang kita resmikan dan sudah dinikmati lebih kurang 33.000 kepala keluarga atau sekitar 100.000 jiwa," kata Jonni.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: