5 Model Lemari Baju Kekinian untuk Anak Gen Z yang Rapi dan Estetik
5 Model Lemari Baju Kekinian untuk Anak Gen Z yang Rapi dan Estetik--PRODESIGN
Lemari baju gantung transparan juga sangat mudah dikombinasikan dengan elemen dekoratif lainnya. Seperti lampu LED di bagian dalam atau luar lemari untuk menciptakan kesan estetik yang lebih menarik.
BACA JUGA:6 Pohon Minimalis yang Mudah Dicari dan Segarkan Halaman
4. Lemari Baju dengan Cermin Besar
4. Lemari Baju dengan Cermin Besar untuk Efisiensi Ruang--Shopee
Lemari dengan cermin besar merupakan pilihan praktis bagi Gen Z yang suka dengan konsep multifungsi.
Cermin besar pada lemari tidak hanya memudahkan dalam berdandan atau mengecek penampilan.
Tetapi juga memberikan efek visual yang membuat kamar tampak lebih luas.
Model lemari itu biasanya hadir dalam desain minimalis dengan pintu geser, sehingga tidak memerlukan ruang ekstra saat dibuka.
Lemari dengan cermin besar sangat cocok untuk kamar berukuran kecil karena menghemat ruang, serta memberikan kesan modern dan fungsional.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Atap Rumah yang Tahan Lama
5. Lemari Baju Kayu Vintage untuk Nuansa Klasik
5. Lemari Baju Kayu Vintage untuk Nuansa Klasik--Toko Mebel Ukir Jepara
Bagi mereka yang menyukai nuansa klasik dan elegan, lemari kayu dengan gaya vintage bisa menjadi pilihan menarik.
Model itu memberikan kesan hangat dan nyaman, cocok untuk kamar bergaya rustic atau boho.
Lemari baju kayu vintage biasanya memiliki detail ukiran atau pegangan pintu yang unik. Memberikan sentuhan personal pada kamar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: beberapa sumber