Indonesia Kalahkan Arab Saudi 2-0 Berkat Brace Marselino, Buka Asa Kualifikasi Piala Dunia!

Indonesia Kalahkan Arab Saudi 2-0 Berkat Brace Marselino, Buka Asa Kualifikasi Piala Dunia!

Selebrasi Marselino Ferdinan setelah mencetak gol kedua ke gawang Arab Saudi, Selasa, 19 November 2024-Instagram @bolanusantara-

BACA JUGA:Jelang Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Penentuan Nasib Shin Tae-yong?


Selebrasi Calvin Verdonk (kiri) dan Pratama Arhan (kanan) setelah membawa Indonesia mengalahkan Arab Saudi 2-0, Selasa, 19 November 2024-Instagram @timnasindonesia-

Kali ini, gol tersebut datang dari serangan balik yang cepat dan efektif. Marselino memimpin serangan dan mengoper bola kepada Calvin Verdonk.

Calvin dengan cepat mengembalikan bola kepada Marselino, yang kemudian berusaha menyarangkan bola ke gawang.

Meskipun sepakan pertamanya sempat terhalang oleh pemain lawan, bola kembali padanya. Dengan kecerdikan, ia mencungkil bola melewati kiper Arab Saudi Ahmed Al-Kassar. Garuda pun menjauh.

BACA JUGA:Profil Ole Romeny Calon Striker TImnas Indonesia, Naturalisasinya Rampung Akhir 2025?

Namun, pertandingan di babak kedua tidak berjalan mulus. Suasana semakin panas, dan intensitas permainan meningkat.

Kemudian, musibah datang di menit ke-89, Justin Hubner terpaksa meninggalkan lapangan setelah menerima kartu kuning kedua dari wasit.

Keputusan itu tentu saja menambah ketegangan di lapangan. Meski harus bermain dengan sepuluh orang, Timnas Indonesia tetap bertahan dengan semangat yang tinggi hingga akhir pertandingan. 

Mereka pun bisa memastikan kemenangan 2-0 di kandang. Kemenangan itu membawa Garuda naik ke peringkat tiga klasemen sementara Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. (*)

BACA JUGA:Prediksi Indonesia vs Arab Saudi: Eliano Reijnders-Ivar Jenner Starter?

Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Indonesia (3-4-3):

Maarten Paes (GK); Rizky Ridho, Jay Idzes, Justin Hubner; Sandy Walsh, Ivar Jenner, Thom Haye, Calvin Verdonk; Marselino Ferdinan, Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick

Pelatih: Shin Tae-yong

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: