MU dan Arsenal Rebutan Leroy Sane, Begini Respons si Pemain
Masa depan Leroy Sane di Bayern belum jelas, Manchester United dan Arsenal standby.-Kirill Kudryavtsev-Getty Images via AFP
HARIAN DISWAY - Manchester United (MU) dan Arsenal dikabarkan ingin mendatangkan bintang Bayern Munchen, Leroy Sane.
Performa Sane bersama Bayern Munchen memang lumayan ciamik. Sejak direkrut pada musim panas 2020, ia sudah berpartisipasi dalam 129 pertandingan. Dan mencetak 30 gol. Ia juga menjadi penggawa penting timnas Jerman.
Kebetulan, kontraknya bersama Bayern Munchen habis pada Juni 2025. Namun, belum ada kejelasan soal masa depan Sane. Sehingga banyak tim yang ingin memburu Sane di bursa transfer musim panas tahun depan.
Namun, naga-naganya, sang pemain tidak berminat kembali ke Inggris. Setelah pernah menghabiskan empat musim bersama Manchester City, yakni selama 2016-2020. Ia memberikan respons dingin terhadap rumor bahwa MU dan Arsenal mengincarnya.
BACA JUGA:Masa Depan Joshua Zirkzee di MU Abu-abu, Juventus Mau Beli?
BACA JUGA:Asisten Ruben Amorim di MU Ternyata Mantan Fisioterapis Liverpool dan Arsenal
Leroy Sane Akrab dengan Premier League
Aksi Leroy Sane saat membela Timnas Jerman di UEFA Nations League kontra Hungaria, Rabu, 20 November 2024-AFP-
Leroy Sane memang tidak asing dengan kompetisi Inggris. Sebab ia pernah menghabiskan empat musim yang gemilang bersama Manchester City. Sane berhasil membawa The Citizens (sebutan Manchester City) merasakan berbagai gelar juara.
Namun pada 2020, Sane kembali ke Jerman untuk memperkuat Bayern Munchen. Dengan demikian, hingga kini pemain 28 tahun itu sudah menjalani lima musim bersama The Bavarian (sebutan Bayern Munchen).
Menjelang kontraknya yang akan kadaluwarsa itu, ada kemungkinan bagi Sane untuk pindah klub secara gratis pada musim panas 2025. Sehingga, MU dan Arsenal ingin segera mengamankan tanda tangannya.
Respons Leroy Sane
Masa depan Leroy Sane di Bayern belum jelas, Manchester United dan Arsenal standby. Foto: Leroy Sane berlatih di kamp latihan Bayern Munchen. -Bayern Munchen Official-
Manchester United dan Arsenal dilaporkan tertarik untuk mendapatkan jasa Sane tanpa harus mengeluarkan biaya transfer.
Namun, Sane mengisyaratkan bahwa ia belum begitu tertarik untuk kembali ke Inggris. Ia lebih memilih menunggu tawaran kontrak baru dengan manajemen Bayern. Berapa pun nilainya.
BACA JUGA:Latihan Perdana Ruben Amorim di MU, Pemain Cedera Ikut Kumpul
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: Bild