Risma Tak Pantau Quick Count, Fokus pada Langkah Konkrit Jika Terpilih

Risma Tak Pantau Quick Count, Fokus pada Langkah Konkrit Jika Terpilih

Senyum Risma setelah nyoblos di Wiyung untuk pilkada serentak 2024, 27 November 2024.-PDIP Jatim-PDIP Jatim

SURABAYA, HARIAN DISWAY – Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur nomor urut 3, Tri Rismaharini, mencuri perhatian saat mencoblos di tempat pemungutan suara (TPS) 16, RT 1 RW 4, Kelurahan Jajar Tunggal, Kecamatan Wiyung, Surabaya, pada Rabu, 27 November 2024.

Risma tiba di TPS lebih awal, sekitar pukul 07.10 WIB, sebelum pembukaan TPS yang dijadwalkan. Dengan sikap disiplin, ia menunggu selama 30 menit hingga TPS siap digunakan.

“Tidak apa-apa, saya sudah biasa menunggu,” ujarnya dengan santai.

Mantan Wali Kota Surabaya itu memilih untuk mencoblos di rumahnya di kawasan Wiyung. 

“Selama saya menjadi wali kota, saya tidak pindah ke rumah dinas. Saya tetap di sini, di Wiyung. Banyak yang saling menyapa karena saya sudah lama tinggal di sini,” kata Risma.

BACA JUGA:Risma Nyoblos di TPS 016 Jajar Tunggal, Warga Antusias Ikut Menyemarakkan Pilkada 2024

BACA JUGA:Sehari Jelang Coblosan, Risma Dapat Pesan Berharga dari Pengasuh Ponpes Sunan Drajat

Risma juga mengenang pengalamannya sebagai Wali Kota, di mana ia pernah mengambil alih tugas petugas kebersihan saat libur Lebaran.

“Saya pernah menyapu daerah ini sendirian saat Lebaran. Mereka adalah tulang punggung kota Surabaya,” ungkapnya, menekankan pentingnya peran petugas kebersihan.

Setelah memberikan suaranya, Risma menyatakan bahwa ia tidak akan memantau hasil quick count. “Sudah, biarkan saja,” katanya, lebih memilih fokus pada langkah-langkah konkret jika terpilih sebagai Gubernur Jawa Timur.

Salah satu prioritasnya adalah membangun infrastruktur strategis, termasuk terowongan di Trenggalek dan Pacitan untuk memudahkan akses di daerah pegunungan.

Risma juga menyoroti tantangan yang dihadapi Jawa Timur, seperti kekeringan berkepanjangan yang mengharuskan warga bertahan dengan air gambut.

BACA JUGA:Risma Beri Solusi Air Bersih Sidoarjo: Pakai Sungai Brantas untuk Air Baku

BACA JUGA:Risma Pantau Pendangkalan Sungai di Kota Madiun, Tawarkan Solusi Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: