Jaka Bijol, Bek Udinese Incaran Juventus, Akui Gleison Bremer Bek Terbaik di Serie A
Potret centre back Udinese berpaspor Slovenia, Jaka Bijol--NicoSchira/x
Penilaian Jaka Bijol atas kemampuan Bremer merupakan bukti pengaruh positif centre back berpaspor Brasil tersebut. Sekaligus menjelaskan alasan I Bianconeri menomorsatukan penguatan di lini pertahanan.
Ia juga memberikan pernyataan tentang striker yang sulit untuk dihadapi. “Striker terbaik yaitu dari Inter Milan, Lautaro Martinez. Ia membuat saya kuwalahan. Anda memang jarang melihatnya di pertandingan, tapi dia selalu mampu menciptakan ruang serangan,” ucapnya.
“Saya juga merasa bahwa Inter Milan adalah tim terkuat Serie A saat ini. Mereka membuktikannya kemarin saat laga away dengan mencukur Lazio 6-0. Inter Milan selalu siap dalam menghadapi pertandingan besar,” lanjutnya.
Tangkap layar saat Jaka Bijol melakukan wawancara eksklusif dengan The Italian Football Podcast --TheItalianFootballPodcast/youtube
“Saya pribadi merasa bahwa Inter Milan adalah tim tangguh dan mampu untuk memenangkan Liga Champions musim ini,” timpalnya.
BACA JUGA:Lazio vs Inter 0-6: Jawaban Buat yang Ingin Nerazzurri Tergelincir
BACA JUGA:RB Leipzig vs Juventus 2-3, Nyonya Tua Nyaman di Papan Atas
Dalam interview tersebut, Inter Milan ternyata tertarik dengannya bersamaan dengan Juventus. "Itu adalah hal yang bagus. Tapi ini adalah sepak bola. Banyak rumor berterbangan. Saya pikir tidak perlu banyak bicara sampai hal tersebut menjadi nyata,” ungkapnya.
Selain itu, bek berusia 25 tahun tersebut memberikan jawaban tentang keinginannya di dunia sepakbola, “Saya berambisi suatu saat bisa bermain di Premier League dan Champions League. Saya harap bisa mencapainya,” pungkasnya.
Jaka Bijol sudah mencetak dua gol dan satu assist dalam 17 penampilan di musim ini. Kontraknya dengan Udinese akan berakhir pada Juni 2027.(*)
*) Mahasiswa magang dari Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris, Universitas Negeri Surabaya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber