Inter vs Atalanta 2-0: La Beneamata Tunggu Juventus atau AC Milan di Final Piala Super Italia!
Selebrasi Denzel Dumfries setelah mencetak gol ke gawang Atalanta di babak semifinal Piala Super Italia, Jumat, 3 Januari 2025-X @FansNerazzurri-
RIYADH, HARIAN DISWAY - Inter Milan berhasil meraih tiket ke final Piala Super Italia 2024 setelah menaklukkan Atalanta 2-0, Jumat, 3 Januari 2025.
Dua gol kemenangan La Beneamata (sebutan Inter Milan) diborong oleh Denzel Dumfries. Pertandingan semifinal itu digeber di Al Awwal Park, Riyadh.
Sekarang, pasukan Simone Inzaghi hanya menunggu pemenang antara Juventus dan AC Milan di partai puncak. Juventus dan AC Milan akan bertanding pada Sabtu dini hari, 4 Januari 2025.
Kemudian, laga final Piala Super Italia dijadwalkan berlangsung pada Selasa dini hari, 7 Januari 2025.
BACA JUGA:Legenda Inter Milan Yakin Nerazzurri Bisa Scudetto Lagi, Asal Jangan Sombong!
Jalannya Pertandingan Inter vs Atalanta
Susunan pemain Inter Milan saat melawan Atalanta di semifinal Piala Super Italia, Jumat, 3 Januari 2025-X @intermilanstory-
Inter tampil agresif sejak menit awal dengan duet Lautaro Martinez dan Marcus Thuram di lini depan. Mereka segera menekan lini belakang Atalanta.
Di menit pertama, Henrikh Mkhitaryan hampir membuka skor, tetapi sepakannya berhasil diblok oleh bentenh pertahanan La Dea (sebutan Atalanta).
Kesempatan bagi Lautaro muncul di menit ke-10 ketika ia menyambut bola liar dari tendangan bebas Hakan Calhanoglu. Tapi, sepakan volinya dapat ditepis dengan baik oleh kiper Atalanta, Marco Carnesecchi.
BACA JUGA:Rotasi Jitu Inter Milan Menghadapi Jadwal Padat
Satu menit kemudian, Yann Bisseck juga mengancam gawang Atalanta dengan sundulan memanfaatkan sepak pojok, tetapi bola taundukannya masih melambung tinggi dari target.
Atalanta mulai menunjukkan perlawanan di menit ke-16 melalui tandukan Lorenzo Scalvini. Namun, Yann Sommer dengan sigap menangkap bola.
Carnesecchi kembali beraksi di menit ke-22, menepis sepakan Lautaro dari jarak dekat dan menghalau bola rebound yang disambar Federico Dimarco.
Meskipun Inter terus mendominasi, mereka kesulitan dalam penyelesaian akhir. Lautaro kembali membuang peluang di menit ke-39, gagal menaklukkan gawang setelah menerima umpan sundulan dari Thuram. Skor 0-0 bertahan hingga babak pertama usai.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: