Atalanta Tersingkir dari Liga Champions, Gasperini Kecewa Luar Biasa!

Atalanta Tersingkir dari Liga Champions, Gasperini Kecewa Luar Biasa!

Atalanta vs Club Brugge 1-3: Pupus Sudah Perjuangan La Dea di UCL!. Ademola Lookman mencetak skor tunggal bai Atalanta. Rabu, 19 Februari 2025.-Instagram, Atalanta-

HARIAN DISWAY- Atalanta tumbang dan gugur dari Liga Champions 2024/2025 setelah tak berdaya melawan Club Brugge di kandang pada leg kedua playoff babak 16 besar, Rabu, 19 Februari 2025.

La Dea tunduk di kandang dengan skor 1-3. (julukan Atalanta). Di leg pertama sebelumnya, Atalanta kalah 1-2 di Brugge. Sehingga, skor agregat Atalanta melawan Club Brugge 2-5.

Ya, meski diunggulkan bermain di kandang, Atalanta tidak mampu mengatasi ketangguhan Club Brugge.

Tiga gol Club Brugge dicetak oleh Chemsdine Talbi dan Ferran Jutgla di babak pertama. Tentu, menjadi momok bencana bagi anak asuh Gian Piero Gasperini itu. Sementara Atalanta hanya dapat membalas melalui Ademola Lookman pada babak kedua.


Atalanta vs Club Brugge 1-3: Pupus Sudah Perjuangan La Dea di UCL!. Selebrasi Chemsdine Talbi setelah mencetak gol kedua. Rabu, 19 Februari 2025.-Instgram, Club Brugge-

Dengan kekalahan telak itu, Atalanta mengakhiri perjalanan mereka di Liga Champions 2024/2025 dengan agregat 2-5. Atalanta  pun harus merelakan impian mereka.

BACA JUGA:Atalanta Gagal Mengejar, Inter Milan dan Napoli Berebut Puncak Serie A

BACA JUGA:Club Brugge vs Atalanta 2-1: Penalti di Menit Akhir Bikin La Dea Frustasi

Gian Piero Gasperini merasa janggal dengan kekalahan tersebut. "Ini adalah dua pertandingan yang cukup aneh. Liga Champions adalah kompetisi yang ditentukan oleh momen. Kami kebobolan gol dengan cepat dan mereka memanfaatkan semua peluang, sementara kami menyia-nyiakan banyak kesempatan," ujar pelatih Atalanta seperti dikutip Sky Sports

"Dalam satu setengah bulan terakhir, Lookman cedera dan kondisi tim terganggu, termasuk kehilangan Maldini. Meskipun para pemain tampil baik, mereka mengalami kesulitan saat ini. Namun, saya percaya tim ini akan menyelesaikan liga dengan baik," tambahnya. 

Jalannya Pertandingan Atalanta vs Club Brugge

Pertandingan dimulai dengan Atalanta yang menguasai permainan dan bermain menyerang. Di menit kedua, sundulan Sead Kolasinac masih melambung di atas gawang Club Brugge.

Satu menit kemudian, tim tamu melancarkan serangan balik yang mematikan. Chemsdine Talbi berhasil mencetak gol dengan kaki kanannya, memanfaatkan umpan dari Ferran Jutgla. Skor pun berubah menjadi 0-1, unggul untuk Club Brugge.


Atalanta vs Club Brugge 1-3: Pupus Sudah Perjuangan La Dea di UCL!-Instagram, Club Brugge-

Hingga menit ke-12, Atalanta terus menggempur pertahanan Club Brugge. Pada menit ke-15, Mateo Retegui melakukan sapuan keras, tetapi bola masih melebar dari gawang lawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sky sports