Preview Real Madrid vs Atletico Madrid: Los Blancos Siap Libas Atleti?

Preview Real Betis vs Real Madrid: Los Blancos hadapi Antony tanpa Bellingham-Valverde. Foto: Vinicius Jr dan Kylian Mbappe akan kembali jadi andalan Madrid di kandang Betis.-Oli Scarff-AFP
HARIAN DISWAY - Pertandingan Derbi Madrid akan segera tiba! Real Madrid dan Atletico Madrid akan saling berhadapan di Santiago Bernabeu di leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2024/2025.
Laga tersebut dijadwalkan kick-off pada Rabu, 5 Maret 2025, pukul 03.00 WIB. Hal itu jelas menjadi keuntungan bagi Los Blancos (sebutan Real Madrid)
Derby Madrid kali ini menjanjikan tensi yang tinggi. Dalam dua pertemuan sebelumnya di La Liga musim ini, kedua tim tidak bisa saling mengalahkan, dengan hasil imbang 1-1 di Metropolitano dan Bernabeu.
BACA JUGA:Real Madrid vs Atletico: Los Blancos tanpa Bellingham dan Valverde
BACA JUGA:Real Madrid Cemas! Federico Valverde Diragukan Tampil di Derby Liga Champions
Real Madrid dan Atletico Madrid Cukup Imbang
Susunan pemain Atletico Madrid saat menekuk Valencia 3-0 di lanjutan Liga Spanyol 2024/2025, Minggu, 23 Februari 2025-Reuters-
Ketatnya persaingan itu tentu akan semakin memanas saat mereka bertemu di UCL. Real Madrid, yang baru saja kehilangan posisi puncak klasemen La Liga setelah kalah 1-2 dari Real Betis.
Namun, mereka memiliki catatan mengesankan di kandang. Pasukan Carlo Ancelotti tidak terkalahkan dalam enam laga kandang terakhir di semua kompetisi.
Federico Valverde cs mengemas lima kemenangan dan satu hasil imbang. Itu tentu menjadi modal berharga bagi Los Blancos untuk kembali menemukan ritme permainan mereka.
Di sisi lain, Atletico Madrid memanfaatkan situasi sulit sang rival dengan meraih kemenangan penting atas Athletic Bilbao. Tambahan tiga poin tersebut membawa tim asuhan Diego Simeone melesat ke posisi yang lebih baik di klasemen La Liga, bahkan melewati Real Madrid.
Meski demikian, performa tandang Atleti (sebutan Atletico Madrid) patut dicermati. Karena dalam lima laga tandang terakhir, mereka hanya mampu meraih dua kemenangan.
Sejarah pertemuan di Bernabeu juga menunjukkan betapa ketatnya rivalitas itu. Tiga bentrokan terakhir di markas Real Madrid selalu berakhir imbang 1-1.
BACA JUGA:Rating Pemain Real Madrid Pasca Disikat Real Betis 1-2, Rapor Rudiger Merah!
BACA JUGA:Atletico Madrid vs Bilbao 1-0: Julian Alvarez Bawa Atleti Puncaki Klasemen, LaLiga Makin Seru!
Jude Bellingham Diprediksi Bisa Bermain
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: