1,1 Juta CASN Akan Siap Diangkat Tahun Ini, BKN Targetkan CPNS selesai Juni dan PPPK Oktober 2025

1,1 Juta CASN Akan Siap Diangkat Tahun Ini, BKN Targetkan CPNS selesai Juni dan PPPK Oktober 2025

Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Rini Widyantini menanggapi pertanyaan seputar rekrutmen CASN 2025.--Annisa Amalia Zahro

HARIAN DISWAY – Pemerintah mengebut proses pengangkatan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) tahun anggaran 2024.

Pengangkatan CPNS dijadwalkan paling lambat pada Juni 2025, sementara pengangkatan PPPK ditargetkan selesai maksimal Oktober 2025.

Target tersebut dipasang sebagai bagian dari percepatan pengisian kebutuhan tenaga ASN secara nasional.

Dari 542 instansi yang menyelenggarakan seleksi CPNS 2024, sebanyak 374 instansi telah mengajukan usulan dan mendapatkan penetapan NIP dari BKN, dengan 32 di antaranya telah melanjutkan proses tersebut melalui penerbitan SK pengangkatan.

BACA JUGA:Pemerintah Umumkan Jadwal Pengangkatan CASN dan PPPK Terbaru, CPNS Juni 2025 dan PPPK Oktober 2025

BACA JUGA:Prabowo Perintahkan Percepat Pengangkatan CASN dan PPPK, Semua Diangkat Tahun Ini

Sementara itu, untuk pengangkatan PPPK 2024, tercatat 436 instansi dari total 612 instansi yang menggelar seleksi sudah mengusulkan dan memperoleh penetapan nomor induk.

Kemudian 44 instansi di antaranya sudah menindaklanjuti dengan menerbitkan SK pengangkatan.

“Untuk percepatan pengangkatan CASN T.A 2024, kami minta seluruh BKD, Biro SDM Instansi Pusat dan Daerah agar aktif berkomunikasi dengan BKN jika ada hambatan supaya proses penetapan dan penerbitan SK dapat diselesaikan sebelum batas waktu pengangkatan,” ujar Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Prof. Zudan Arif di Jakarta, Jumat 18 April 2025.

Menurut data BKN per 19 Maret 2025, terdapat sebanyak 179.025 orang yang akan diangkat sebagai CPNS, sementara jumlah peserta PPPK tahap I yang akan diangkat mencapai 677.593 orang.

Sementara itu, masih ada 328.515 peserta PPPK tahap II yang sedang menjalani proses seleksi. Total estimasi pengangkatan CASN tahun 2024 diperkirakan akan melampaui 1,1 juta orang.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Rini Widyantini menyampaikan, rekrutmen CASN dilakukan guna menjamin keberlangsungan pelayanan publik secara maksimal, sebagai bagian dari upaya mendukung agenda reformasi birokrasi.

BACA JUGA:Tunda Pengangkatan CASN 2024, Ini 4 Alasan yang Diberikan Kemenpan RB

BACA JUGA:Pemerintah Umumkan Jadwal Baru Pengangkatan CASN 2024 Pekan Depan, DPR Minta Semua Beres Tahun 2025

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: