6 Drakor yang Tayang Juli 2025, Ada Comeback Lee Dong Wook dan Lee Jong Suk!

6 Drakor yang Tayang Juli 2025, Ada Comeback Lee Dong Wook dan Lee Jong Suk!

6 Drama Korea Terbaru Tayang Juli 2025 yang Wajib Masuk Watchlist Kamu!--x @iconickdramas


Poster official Drakor Low Life--x @Salman1i

Low Life menjadi salah satu drakor 2025 yang cukup dinanti-nanti. Sebab, temanya unik. Jajaran bintangnya pun lumayan seru. Yakni Ryu Seung Ryong, Yang Se Jong, dan Im Soo Jung.

Drakor itu ber-setting era 1970-an. Mengisahkan hubungan antara seorang paman dan keponakannya. Awalnya, mereka terlibat dalam dunia barang-barang palsu, namun segalanya berubah saat mereka diajak menjelajah ke wilayah Laut Barat.

Berharap bisa keluar dari kehidupan gelap yang selama ini dijalani, keduanya memulai petualangan berbahaya demi mencari harta karun yang penuh dengan tantangan tak terduga dan risiko besar.

Tayang sebanyak 11 episode, drama ini wajib ditonton buat kamu yang suka tema kriminal dan petualangan.

BACA JUGA: Sinopsis A Woman Who Swallowed the Sun, Drakor Panjang tentang Kebenaran dan Pembalasan Dendam

BACA JUGA:3 Fakta Menarik Drakor Mercy for None: Ketika So Ji Sub Turun Gunung Demi Balaskan Dendam Berdarah

4. The Good Man

Tayang: 18 Juli 2025

Genre: Drama romantis, kehidupan

Platform: Disney+


Poster official Drakor The Good Man--x @iconickdramas

Siapa kangen om-om ganteng Lee Dong Wook? Setelah tampil luar biasa garang di A Shop for Killers (2024) dan menjadi pengacara gigih tapi adorable dalam Divorce Insurance (2025), ia akan comeback dalam drakor bergenre melodrama.

Ia berpasangan dengan Lee Sung Kyung dalam drakor berjudul The Good Man yang dijadwalkan tayang pada Juli 2025. Drama itu mengusung perpaduan antara aksi menegangkan dan romansa yang penuh emosi.

Kisahnya berfokus pada Park Seok Chul (Lee Dong Wook), cucu tertua dari keluarga gangster generasi ketiga yang berusaha menjalani hidup dengan niat tulus.

Ia dihadapkan pada berbagai konflik yang menguji prinsip dan keberaniannya demi melindungi orang-orang terdekat. Mulai dari keluarga hingga karier yang ia perjuangkan. Dengan 14 episode, drama ini menawarkan yang penuh makna.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber