Satu Tahun Prabowo-Gibran, Pembangunan IKN Berlanjut, Ini Targetnya!
Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN), Basuki Hadimuljono, menjalankan amanat Presiden Prabowo untuk memastikan pembangunan IKN baik infrastruktur maupun sumber daya manusianya, terus berjalan sesuai target.-2025 Humas Otorita IKN - Setyawan-Humas Otorita Ibu Kota Nusantara
BACA JUGA:Kemenag dan Otorita IKN Siapkan Pembangunan Madrasah Terpadu di Ibu Kota Nusantara
Aspek kesehatan masyarakat jugan tak luput dari perhatian Otorita IKN. Klinik yang dikelola memberikan layanan cek kesehatan gratis kepada penduduk sekitar dengan lebih dari 877 peserta telah mendapatkan manfaat.
Program ini menjadi bagian dari upaya memastikan kualitas kesehatan masyarakat yang merupakan pondasi bagi produktivitas dan keberlanjutan pembangunan ibu kota baru Nusantara.
Basuki Hadimuljono mengatakan, momentum pembangunan yang telah berlangsung adalah bukti nyata bahwa visi Presiden untuk masa depan Indonesia tidak bisa ditunda lagi.
Ia mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjadikan IKN bukan hanya sebagai proyek fisik, tetapi sebagai tonggak transformasi bangsa menuju Indonesia Emas 2045.
“We are at the point of no return. Tidak ada keraguan dalam membangun IKN. Semua langkah yang diambil kini sepenuhnya diarahkan untuk mencapai target menjadikan Nusantara sebagai Ibu Kota Politik pada tahun 2028, sesuai dengan arahan Presiden,” kata Basuki. (*)
*) Mahasiswa magang Prodi Sastra Inggris dari Universitas Negeri Surabaya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: humas otorita ibu kota nusantara