Daftar Pemeran Drakor The Manipulated, Pertarungan Akting Ji Chang Wook, D.O. EXO, hingga Lee Kwang Soo!

Daftar Pemeran Drakor The Manipulated, Pertarungan Akting Ji Chang Wook, D.O. EXO, hingga Lee Kwang Soo!

foto; Daftar pemeran Drakor The Manipulated, ada Ji Chang Wook, D.O EXO, hingga Lee Kwang Soo-Soompi-

HARIAN DISWAY - Belum juga tayang, drakor The Manipulated sudah menarik perhatian publik. Bagaimana tidak? Ia diadaptasi dari film laris, The Fabricated (2017), dan dibintangi dua aktor papan atas: Ji Chang Wook dan Doh Kyung Soo.

Drakor yang bakal dirilis Rabu, 5 November 2025 di Disney+ itu mengisahkan Park Tae Joong, pria biasa yang menjadi korban salah tangkap. Ia dituduh melakukan pemerkosaan dan pembunuhan terhadap seorang perempuan yang tidak ia kenal.

Ketika menjalani hukuman penjara, Tae Joong menyadari bahwa ia adalah korban jebakan. Seorang jenius bernama Ahn Yo Han merekayasa kasusnya sedemikian rupa agar ia dipenjara seumur hidup. Sejak itu, Tae Joong merancang misi balas dendam.

The Manipulated dibuat dengan dana produksi yang luar biasa. Mencapai Rp415 miliar. Tapi, harus diakui, para aktornya lah yang menarik atensi pemirsa. Berikut 5 pemeran utama The Manipulated yang menjanjikan duel akting paling panas akhir tahun ini.

BACA JUGA:Sinopsis The Manipulated, Misi Balas Dendam Ji Chang Wook Terhadap D.O EXO

BACA JUGA:Sinopsis Drakor Nice to Not Meet You, Pertemuan Tak Terduga Lee Jung Jae dan Lim Ji Yeon

1. Ji Chang Wook (Park Tae Joong)


foto; cuplikan adegan dalam drakor The Manipulated-disney+ hotstar-

Ji Chang Wook comeback dengan pesonanya sebagai aktor seribu emosi. Di sini, ia memerankan Park Tae Joong, seorang pria biasa yang hidupnya hancur setelah dijebak dalam kejahatan brutal yang tidak pernah ia lakukan.

Tae Joong sempat punya mimpi sederhana, ingin membuka kafe bernuansa taman di tengah kota. Segalanya berubah saat ia dipenjara dengan tuduhan pemerkosaan dan pembunuhan seorang perempuan.

Dari sosok pria lembut, ia menjelma menjadi sosok dingin dan penuh dendam yang bersumpah membalas orang yang telah menghancurkan hidupnya.

Sutradara Park Shin Woo memuji totalitas Ji Chang Wook dalam menghadirkan kedalaman emosional dan realisme pada karakter tersebut. "Akan tiba waktunya ketika orang-orang menganggap Ji Chang Wook sebagai sebuah genre tersendiri," jelasnya.

BACA JUGA:4 Pemeran Utama Drakor Nice to Not Meet You, Menanti Lee Jung Jae di Luar Squid Game

BACA JUGA:6 Fakta Seru Drakor Nice to Not Meet You, Comeback Lee Jung Jae ke Komedi Romantis

Skill akting Ji Chang Wook yang sekarang adalah hasil dari pengalaman selama hampir tiga dekade. Ia mengawali karier akting sejak 2006 lewat film berjudul Days.... Sejak itu, kemampuannya terasah lewat berbagai genre film dan drakor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: dari berbagai sumber