6 Langkah Mudah Hilangkan Noda Kuning pada Sepatu Putih
Sepatu yang menguning masih bisa diselamatkan dengan cara yang sederhana. -Ana Belen Gracia Sancez -Istock
HARIAN DISWAY - Sepatu putih selalu punya penggemarnya sendiri. Warnanya yang netral membuatnya cocok untuk dipadukan dengan berbagai gaya, mulai dari kasual hingga semiformal.
Namun, masalah yang paling sering muncul adalah perubahan warna sepatu menjadi kekuningan. Shoes and Care menyatakan bahwa penyebab sepatu menguning ada banyak faktornya.
Salah satunya adalah karena terlalu sering dicuci menggunakan detergen. Alasan lainnya adalah disimpan di tempat lembap, terpapar sinar matahari terlalu lama, atau memang sudah dipakai dalam waktu yang lama.
Tapi tenang saja, sepatu yang menguning masih bisa diselamatkan dengan cara yang sederhana. Berikut 6 cara efektif untuk mengembalikan warna putih sepatu agar kembali tampak seperti baru:
BACA JUGA: 6 Jenis Sepatu yang Wajib Pria Miliki untuk Berbagai Aktivitas
BACA JUGA: 5 Cara Efektif Mencuci Baju Thrift, Hindari Risiko Kesehatan Dan Tetap Stylish
1. Gunakan Pasta Gigi

PASTA GIGI bisa digunakan sebagai pembersih instan untuk sepatu putih. -solidcolours -Istock
Pasta gigi bisa digunakan sebagai pembersih instan untuk sepatu putih. Pilih pasta gigi berwarna putih, bukan gel atau yang mengandung pewarna.
Oleskan pasta gigi ke bagian sepatu yang menguning, lalu gosok perlahan dengan sikat gigi bekas. Biarkan selama 15 menit agar kandungan abrasifnya bekerja.
Setelah itu, lap dengan kain lembap. Cara ini ampuh untuk sepatu berbahan kanvas atau mesh, dan bisa dilakukan rutin sebulan sekali.
BACA JUGA: 6 Jenis Sepatu Wanita yang Bikin Penampilan Makin On Point
BACA JUGA: 6 Panduan Frekuensi Mencuci Pakaian Sesuai Material Kain
2. Campuran Baking Soda dan Cuka
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: