Genoa vs Inter 1-2, Lautaro Martinez Antar Nerazzurri Rebut Puncak Klasemen
Selebrasi Yann Aurel Bisseck usai buka keunggulan bagi Inter atas Genoa dalam laga Liga Italia 2025/2026 pekan ke-15, Senin 15 Desember 2025--Getty Images
Gol cepat tersebut membuat Inter semakin nyaman mengendalikan tempo. Nicolo Barella menjadi motor serangan dari lini tengah, terus menciptakan peluang lewat umpan-umpan progresif.
Genoa sempat mencoba bangkit lewat sisi kiri yang ditempati Aaron Martin Caricol, namun efektivitas di sepertiga akhir lapangan masih menjadi masalah. Hingga pertengahan babak pertama, Genoa belum mencatatkan satu pun tembakan tepat sasaran.
Inter nyaris menggandakan keunggulan pada menit ke-32 ketika Barella mengirim umpan jauh ke Esposito yang melepaskan voli jarak dekat, namun Leali tampil sigap menepis bola.
Tekanan berlanjut, dan gol kedua akhirnya tercipta pada menit ke-38. Dimulai dari kombinasi apik Carlos Augusto dan Petar Sucic, bola kembali mengalir ke Martinez di dalam kotak penalti.
BACA JUGA:Inter vs Lazio 2-0, Nerazzurri Rebut Capolista!
BACA JUGA:Prediksi Skor dan Line Up Inter vs Lazio: Tantangan Nerazzurri Pertahankan Konsistensi

Lautaro Martinez gandakan keunggulan bagi Inter atas Genoa, membuat skor menjadi 2-0 dalam laga lanjutan Liga Italia 2025/2026 pekan ke-15, Senin 15 Desember 2025-Simone Arveda-Getty Images
Kapten Inter itu melepas tembakan kaki kiri mendatar ke sudut kanan bawah gawang, mencatatkan gol kedelapannya di Serie A musim ini dan membawa Inter unggul 2-0 sampai turun minum.
Memasuki babak kedua, Inter tetap tampil agresif. Martinez kembali mendapat peluang emas di awal paruh kedua, tetapi upayanya masih bisa diblok pertahanan Genoa. Meski begitu, tempo permainan perlahan menurun, dan Genoa lebih berani menguasai bola.
Kendati demikian, hingga satu jam pertandingan, tuan rumah masih belum mampu menciptakan ancaman serius ke gawang Yann Sommer.
Situasi berubah drastis pada menit ke-68. Dari umpan panjang Aaron Martin di sisi kiri, Manuel Akanji gagal mengantisipasi bola dengan baik.
BACA JUGA:Rating Pemain Inter Milan Usai Hajar Verona 2-1, Lini Depan Tumpul!
Vitinha dengan cerdik mengontrol, menusuk ke dalam kotak penalti, melewati Sommer, dan menceploskan bola ke gawang kosong. Gol tersebut membangkitkan semangat Genoa dan mengubah momentum pertandingan menjadi 2-1.
Setelah gol itu, Genoa tampil jauh lebih percaya diri. Inter yang sebelumnya dominan justru mulai tertekan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber