Arsenal Happy! Declan Rice Comeback, Mosquera dan Calafiori Masih Tanda Tanya
Declan Rice mendapat pujian Odegaard dan Arteta usai tampil gemilang sebagai bek kanan darurat dalam kemenangan penting Arsenal atas Brighton.-Stuart MacFarlane-Getty Images
Arteta sebenarnya meski masih memiliki beberapa opsi di pertahanan. Ben White sudah kembali bermain, sementara William Saliba dan Gabriel Magalhaes kembali dipasangkan.
Namun, ia menyadari bahwa minimnya rotasi bisa menjadi masalah serius dalam jangka panjang. Apalagi, setelah bertandang ke Bournemouth akhir pekan ini, Arsenal akan menjamu juara bertahan Liverpool dalam laga besar Premier League pekan depan.

Declan Rice mendapat pujian Odegaard dan Arteta usai tampil gemilang sebagai bek kanan darurat dalam kemenangan penting Arsenal atas Brighton.-Marc Atkins-Getty Images
Tiga hari berselang, The Gunners (sebutan Arsenal) harus menghadapi putaran ketiga Piala FA, kompetisi yang kerap menjadi batu sandungan dalam beberapa musim terakhir. Arsenal terakhir kali melaju jauh di ajang ini justru berakhir dengan gelar juara.
BACA JUGA:Arsenal vs Real Madrid 3-0: Declan Rice Buat The Gunners Bungkam Raja Eropa
BACA JUGA:Rating Pemain Arsenal Pasca Hajar Real Madrid 3-0, Declan Rice MOTM!
Tantangan tak berhenti di situ. Arteta juga harus mempersiapkan tim menghadapi Chelsea di semifinal Carabao Cup serta menyelesaikan fase liga Liga Champions. Dalam konteks inilah, ketersediaan Rice menjadi sangat krusial.
Kekhawatiran sempat meningkat setelah Rice terlihat berbincang dengan Morgan Rogers usai laga. Ketika itu, ia menggambarkan kondisi lututnya dengan gestur berlebihan dan menyebutnya "parah".
Meski konteks percakapan itu tidak sepenuhnya jelas, reaksi Rice memicu spekulasi. Untuk saat ini, respons Rice dalam sesi latihan akan menjadi penentu apakah ia bisa dimainkan melawan Bournemouth.
Meski sang calon lawan tengah dalam performa buruk, Arteta tetap waspada. "Kami tahu betapa sulitnya laga ini. Mereka bisa mengancam dari berbagai sisi," kata Arteta. Kehadiran Rice jelas akan membuat tugas Arsenal sedikit lebih ringan. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: sport illustrated