Luncuran Single Chintya Gabriella Dihentikan Gempa

Sabtu 15-01-2022,21:58 WIB
Editor : Heti Palestina Yunani

Lagu itu diciptakan oleh Raguel Lew Eltandre dan Mytha Lestari Eltandre dan diproduseri oleh Barry Maheswara. Secara blak-blakan, Chintya mengungkapkan kendalanya mulai dari masa pandemi, arranger orkestra terkendala Covid-19 hingga pilihan aransemen yang membuat proses rekaman tertunda.

Menurutnya, dia tertantang untuk mengeksplorasi gaya bermusik yang baru. ”Aku memang perfeksionis banget untuk urusan bermusik terutama vokal. Untuk lagu ini sampai harus terbang ke Jakarta dua kali karena tidak puas di hasil take vocal pertama,” papar penyanyi yang berdomisili di Medan itu.

Chintya Gabriella berharap, setelah setahun tidak merilis single, lagu ini dapat diterima dengan baik oleh penggemarnya terutama mewakili perasaan pendengar yang sedang kesulitan move-on. ”Semoga single ini menjadi momen Chintya untuk terus berkarya di industri musik Indonesia. Chintya ingin terus berkarya sampai mengeluarkan album juga,” ujarnya.

Hanya dalam Mimpi sudah dapat dinikmati di seluruh digital streaming platform yang ada. Official music videonya ada di kanal YouTube Chintya Gabriella. (het)

Tags :
Kategori :

Terkait