JAKARTA, HARIAN DISWAY - Pertalite gampang menguap. BBM Ron 90 yang dijual Pertamina itu juga lebih boros. Dua asumsi itu sedang berkembang setelah kenaikan harga Pertalite sebulan belakangan. Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akhirnya buka suara.
Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan, pihaknya menghargai setiap keluhan dan masukan dari masyarakat. Namun ia menegaskan bahwa pemerintah tidak mengurangi kualitas Pertalite yang beredar. "Kalau kami jelas, acuan kami sertifikat terhadap Pertalite tersebut. Sampai hari ini kualitasnya benar dan benar itu yang kita pegang. Kalau saya sih bilang itu hoax (kualitas Pertalite turun)," kata arya saat ditemui media di Gedung Kementerian BUMN, Kamis, 29 September 2022. Sebelumnya banyak yang mengaku bahwa Pertalite mereka berkurang saat kendaraan mati. Ada juga yang mengeluh soal warna Pertalite yang lebih keruh. Berbagai kritik yang muncul itu pun membuat sebagian masyarakat lebih memilih SPBU swasta. Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting juga menegaskan bahwa tak ada perubahan spek Pertalite. Termasuk warna dan kandungannya. "Sejauh ini sampel yang kami cek masih on spec yang ditentukan pemerintah," kata Irto dalam keterangan tertulisnya.. Irto mengatakan warna pada BBM digunakan untuk berbeda. Pertamax biru sedangkan Pertalite hijau. Sejatinya, semua jenis BBM berwarna bening. "Tidak ada kaitannya dengan boros tidaknya dalam penggunaan BBM. Zat pewarna ini tidak berpengaruh terhadap performa atau kualitas atau spesifikasi BBM," ucapnya. Ia juga menegaskan bahwa BBM Pertamina telah melewati tujuh proses pengawasan kualitas (Quality Control). Prosesnya dimulai sejak produk BBM masuk ke tangki timbun di Terminal BBM (TBBM) hingga tepat sebelum disalurkan menuju SPBU. Dalam tiap-tiap proses, produk BBM tersebut harus dinyatakan layak inspeksi dan lolos standar spesifikasi yang ditentukan Dirjen Migas. “Jika uji sampel tidak layak, tidak akan bisa keluar dari Terminal BBM," lanjut Irto. (*)Kementerian BUMN Jawab Isu Penurunan Kualitas Pertalite
Kamis 29-09-2022,18:14 WIB
Reporter : Salman Muhiddin
Editor : Salman Muhiddin
Kategori :
Terkait
Jumat 15-11-2024,08:00 WIB
QR Code Subsidi Pertalite Diterapkan di Mojokerto, Masyarakat Sambut Antusias
Jumat 15-11-2024,07:00 WIB
Uji Coba QR Code Pembelian Pertalite di Madiun, Batasi Pembelian Berlebih, Pastikan Subsidi Tepat Sasaran
Kamis 14-11-2024,12:01 WIB
Indonesia Punya Cadangan Biofuel Melimpah, Bisa Jadi Kunci Transisi Energi Terbarukan
Kamis 07-11-2024,12:08 WIB
Presiden Prabowo Tambah Tiga Deputi Baru di Kementerian BUMN, Ini 6 Daftarnya
Selasa 05-11-2024,10:15 WIB
Bahlil Pastikan Subsidi BBM Tak Dialihkan untuk Program 3 Juta Rumah, Ada Opsi Diganti BLT
Terpopuler
Minggu 17-11-2024,11:56 WIB
Prediksi Italia vs Prancis: Kondisi Tim dan Susunan Pemain
Minggu 17-11-2024,11:00 WIB
Pemain Cagliari Gabriele Zappa Ternyata Fans AC Milan yang Jadi Loyalis Inter Milan, Kok Bisa?
Senin 18-11-2024,00:04 WIB
Link Live Streaming Italia vs Prancis di Grup B UEFA Nation League, Kick Off 02.45 WIB
Minggu 17-11-2024,12:21 WIB
Transformasi MotoGP: Logo Baru Bocor usai Akuisisi Liberty Media di 2025
Minggu 17-11-2024,15:06 WIB
Profil Brigjen Alfred Papare yang Menjadi Kapolda Pertama Papua Tengah
Terkini
Senin 18-11-2024,09:46 WIB
Kota Pasuruan Raih Penghargaan Kota Informatif, Peringkat ke-7 se-Jawa Timur
Senin 18-11-2024,09:00 WIB
Manfaat Cryo Stimulasi sebagai Terapi Suhu Rendah untuk Meningkatkan Kualitas Tidur
Senin 18-11-2024,08:33 WIB
Insiden Pembacokan Pendukung Paslon Jimad Sakteh di Sampang, Tim Pemenangan Buka Suara
Senin 18-11-2024,08:16 WIB
Saksi Paslon Pilkada Sampang 2024 Tewas Dibacok, Ini Kronologinya!
Senin 18-11-2024,08:12 WIB