Dukung Angkutan Lebaran 2023, Balai Yasa Surabaya Tingkatkan Perawatan Kereta Api

Rabu 05-04-2023,20:23 WIB
Reporter : Eko Setyawan
Editor : Taufiqur Rahman

SURABAYA - HARIAN DISWAY - Balai Yasa Surabaya Gubeng meningkatkan perawatan terhadap 233 gerbong Kereta Api untuk mendukung penuh layanan angkutan lebaran 2023.

Balai Yasa Gubeng mendukung Kereta Api untuk empat wilayah Daerah Operasi (Daop): Daop 6 Yogyakarta, Daop 7 Madiun, Daop 8 Surabaya, dan Daop 9 Jember.

BACA JUGA:Riwayat Kesehatan Paus Fransiskus

BACA JUGA:Jalur Pantai Selatan Jatim Sudah Bisa Dilewati untuk Mudik

Sejak Januari hingga April 2023, "Kereta yang sudah dilakukan perawatan, akan disusun menjadi rangkaian kereta api, di Daop-nya masing-masing," kata Muh. Tri Setyawan, Wakil Presiden Balai Yasa Surabaya Gubeng, Rabu (5/4/2023)


Teknisi, Irawan, memasang kaca film 60 persen dialah satu gerbong kereta api ekonomi di Balai Yasa Surabaya Gubeng, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (5/4/2023). -Julian Romadhon-Harian Disway

Selain itu, pihaknya juga menyiapkan tenaga ahli, untuk melaksanakan posko di empat Daop. Petugas posko Balai Yasa, akan membantu melakukan pengecekan sarana di empat titik stasiun keberangkatan tersebut.

Selain dukungan petugas, Balai Yasa Surabaya Gubeng juga menyediakan suku cadang berupa Bogie, pengereman, alat perangkai dan kelompok kelistrikan serta AC. "Sehingga, setiap saat bisa digunakan apabila diperlukan," lanjutnya.

Tri mengatakan, pihaknya akan memastikan dukungan layanan angkutan lebaran berjalan lancar. Terlebih, dalam keseharian telah melakukan perbaikan-perbaikan. Meliputi, proses pembongkaran kereta, perawatan komponen, hingga proses perakitannya, sebelum dioperasikan kembali.


Gerbong kereta api ekonomi K300410 dalam perawat di Balai Yasa Surabaya Gubeng, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (5/4/2023). -Julian Romadhon-Harian Disway

BACA JUGA:Daftar Terbaru Jalur Fungsional Selama Mudik Lebaran 2023. Dari Cikampek Sampai Probolinggo

Selain itu, Balai Yasa juga akan melakukan proses final test berupa pemantauan sistem pengkondisian udara, pengecekan sistem pengereman, hingga uji kebocoran kereta.

"Balai Yasa Surabaya Gubeng akan mendukung penuh program angkutan lebaran 2023 ini, dengan mengedepankan aspek Selamat, Nyaman, dan Handal," tandas Muh.Tri Setyawan.(Eko Setyawan)

Kategori :