Daftar Pemain Persebaya yang Dilepas Musim Ini, Ada Nama Arizky Wahyu!

Senin 24-04-2023,00:18 WIB
Reporter : Salman Muhiddin
Editor : Salman Muhiddin

NAMA Arizky Wahyu kembali masuk dalam daftar pemain yang akan dilepas Persebaya musim ini. Pemain yang berasal dari Aji Santoso International Football Academy (ASIFA) itu dalam dua musim terakhir permainannya kerap menjadi sasaran kritik suporter Persebaya. 

 

Sebenarnya musim lalu Arizky juga masuk dalam daftar lepas. Persebaya sempat mengunggah ucapan terima kasih pada Arizky selepas Liga 1 2021/2022 berakhir. Namun tiba-tiba unggahan itu dihapus. Arizky pun masih bertahan.

 

Sejak didatangkan Persebaya musim lalu, permainan Arizky memang jauh dari harapan. Musim lalu bahkan ketika Persebaya krisis bek kanan, Aji Santoso justru bisa memanfaatkan Adi Setiawan sebagai pengganti Koko Ari Araya yang saat itu cedera panjang. Padahal posisi asli Adi Setiawan adalah gelandang bertahan. Ketika saat itu Adi Setiawan absen, Arizky juga tak layak sebagai pelapis.

 

Nah, musim ini sebenarnya Persebaya punya stok bek kanan yang mumpuni. Ada Koko Ari Araya. Pelapisnya, Arief Catur. Belakangan ketika Koko sudah tak bersedia melakukan perpanjangan kontrak, Catur malah jadi starter. Lagi-lagi, Arizky tak mampu menjadi pelapis yang baik ketika Catur absen.

 

Penampilan Arizky bahkan kalah dari pemain anyar yang didatangkan Persebaya diputaran kedua, George Brown. Musim ini Arizky hanya bermain 120 menit. Menit bermain itu didapat dari dua kali pertandingan.

 

Selain Arizky, ada satu pemain produk ASIFA lain yang dilepas Persebaya musim ini. Pemain itu adalah kiper I Gede Dida Diyatmika Budiantara atau biasa dipanggil Dida. Pemain ini juga berasal dari akademi milik Aji Santoso. Sebelum ke Persebaya sempat masuk skuad junior Bali United.

 

Di luar nama itu, informasi yang didapat Harian Disway menyebutkan kiper Satria Tama juga bakal dilepas. Pemain ini memang terbilang apes. Sempat didatangkan dari Madura United sebagai kiper pertama, namun menjelang bergulirnya Liga 1 musim 2021-2022, Tama mengalami cedera serius. Berawal jatuh saat latihan. Tama akhirnya semusim tidak bermain. 

 

Begitu cederanya pulih, penampilan Tama tidak sepenuhnya kembali seperti dulu. Ditambah Persebaya juga punya dua kiper yang lebih muda dan penampilannya mengesankan. Kedua kiper itu adalah Ernando Ari Sutaryadi dan Andhika Ramadhani. Tama pun justru kerap menjadi kiper ketiga. Setelah Ernando dan Andhika.

 

“Kiper ketiga ada Aditya Arya,” kata sumber Harian Disway. Namun dengan komposisi seperti itu, Persebaya riskan mengalami krisis kiper. Sebab, Nando –panggilan Ernando- kini kembali menjadi langganan timnas senior. Termasuk Aditya Arya yang menjadi tulang punggung timnas kelompok umur. Ditambah lagi, penampilan Andhika Ramadhani belakangan ini jauh dibandingkan Ernando.(*)

 

Daftar Pemain Persebaya yang Dilepas

1. Gede Dida Diyatmika Budiantara (kiper)

2. Arizky Wahyu (bek)

3. Leo Lelis (bek)*

4. Alta Ballah (bek)

5. Ahmad Nufiandani (winger)

6. Michael Rumere (gelandang)
7. Januar Eka (striker)

Kategori :