PASURUAN, HARIAN DISWAY - Lima perangkat daerah (PD) di lingkup Pemkot Pasuruan dinyatakan lolos seleksi administrasi dalam Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) 2023. Kompetisi itu digelar Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB).
Kompetisi tersebut bertema Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik Melalui Inovasi Menuju Reformasi Birokrasi yang Berdampak. Pemkot Pasuruan mengirimkan lima inovasi terbaik yang digagas unit penyelenggara pelayanan publik (UPP). Kelimanya pun dinyatakan lolos seleksi administrasi.
PD yang lolos dalam seleksi administrasi KIPP 2023 adalah dinas kependudukan dan pencatatan sipil dengan inovasi pelayanan publik ”JALAN BERDUA” (kerja sama pelayanan penerbitan KK dan KTP elektronik dengan KUA) serta dinas perikanan dengan inovasi ”BANSER” (Bandeng Jelak Masuk Retoran). Kemudian, dinas kesehatan dengan inovasinya ”SIPNAKES” (sistem informasi perizinan tenaga kesehatan).
Disusul dua inovasi dari dua puskesmas, yakni ”BUIH JADI PERMADANI” (ibu hamil jalani persalinan aman dapat foto bayi dokumen kependudukan akta kelahiran KK dan KIA) dan ”SEMAR GENDUT” (Senin Selasa Minggu pertama gerakan pemeriksaan dalam upaya menurunkan angka hipertensi) yang digagas Puskesmas Gadingrejo.
Seleksi administrasi merupakan babak pertama dalam Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik 2023. Pendaftaran proposal KIPP dilakukan melalui Sistem Informasi Inovasi Pelayanan Publik (Sinovik) pada 14 Maret sampai 6 Mei 2023. Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PAN-RB Diah Natalisa selaku ketua Tim Sekretariat KIPP 2023 dalam pengumuman resmi menyampaikan, jumlah proposal yang terdaftar di Sinovik sebanyak 3.110 proposal.
”Dari hasil submitt itu, berdasarkan seleksi administrasi oleh Tim Sekretariat KIPP pada 8-9 Mei 2023, dinyatakan 1.381 proposal lolos seleksi administrasi. Sebanyak 1.303 kelompok umum dan 78 kelompok khusus,” terang Diah Natalisa dalam rilis resmi Kemen PAN-RB yang diterbitkan di Jakarta.
Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf di setiap kesempatan bersama perangkat daerah selalu menekankan pentingnya inovasi, khususnya dalam pelayanan publik, supaya masyarakat terbantu dengan program yang dimiliki PD. ”Bekerjalah dengan menghasilkan inovasi karena inovasi tersebut membantu masyarakat untuk makin mudah mendapatkan pelayanan,” kata Gus Ipul, sapaan Saifullah Yusuf.
Hasil seleksi administrasi itu dapat dilihat di laman https://sinovik.menpan.go.id. Tahap selanjutnya, dilakukan penilaian proposal oleh Tim Evaluasi KIPP pada 11–31 Mei 2023. Itu dilakukan untuk menentukan 99 proposal terbaik atau Top 99. (*)