Taylor Swift dan Matty Healy 1975 Dikabarkan Putus

Selasa 06-06-2023,12:02 WIB
Reporter : Dara Nabila Salsabyla
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY – Pada awal Mei, fans disambut dengan kabar bahwa Taylor Swift berkencan dengan vokalis The 1975 Matty Healy. Kini, fans kembali dikejutkan dengan kabar kandasnya hubungan tersebut. Bagaimana bisa terjadi?

Kabar itu pertama kali dipublikasikan oleh TMZ pada 6 Mei 2023. Namun, TMZ belum mengetahui pasti alasan dibalik perpisahan mereka. Entertainment Tonight (ET) hadir untuk melengkapi teka-teki tersebut. ’’Taylor dan Matty putus. Mereka berdua sangat sibuk dan menyadari bahwa mereka kurang cocok untuk satu sama lain,” ungkap seorang sumber kepada ET.

Sumber itu menambahkan bahwa teman-teman Taylor Swift berharap yang terbaik untuk pelantun Anti Hero itu. Mereka tidak terkejut hubungan Taylor Swift dan Matty Healy kandas. Bagi mereka, itu wajar. Mengingat Taylor Swift masih memulihkan diri setelah mengakhiri hubungan jangka panjang bersama aktor Joe Alwyn

Sebelumnya, sempat beredar video Matty Healy mencium seorang cowok pada 3 Juni 2023. Vokalis berusia 34 tahun itu punya kebiasaan unik ketika manggung. Saat menyanyikan Robbers, ia akan mencium penonton atau sekuriti. Video Healy mencium seseorang yang viral itu direkam oleh penonton menghadiri konser NorthSide Festival 2023 (semacam Coachella Festival) di Denmark.

 

Apakah ciuman gay itu menjadi penyebab Taylor Swift dan Matty Healy putus? Belum tentu. Malah bisa jadi peristiwa itu adalah akibat dari putusnya mereka. Sebab, Matty Healy sempat menghentikan kebiasaan mencium seseorang di lagu Robbers ketika dikabarkan berkencan dengan Taylor Swift.

 

Sebagai informasi, video musik Robbers yang diambil dari album pertama The 1975, memang penuh adegan berciuman. Matty Healy konsisten menirukan adegan itu di atas panggung sebagai bagian dari pertunjukkan.

 

Sebenarnya Matty Healy pernah memberi respons terhadap pertanyaan-pertanyaan netizen terkait kabar asmaranya bersama Taylor Swift. Itu ia lakukan saat The 1975 tampil untuk Big Weekend Festival milik radio BBC 1 di Dundee, Skotlandia, pada 28 Mei 2023.

 

Matty Healy mengucapkan statemen ini setelah menyanyikan lagu pembuka If You’re Too Shy (Let Me Know). ’’Apakah ini hal sepele? Apakah dia tulus? Akankah dia menanggapi sesuatu tentang itu? Pertanyaan seperti ini dan selebihnya akan diabaikan beberapa jam ke depan. Ladies and Gentlemen, inilah The 1975!” (lihat pada menit ke 06.17)

 

Apapun yang saat ini terjadi di antara Matty Healy dan Taylor Swift, fans bisa tetap berdoa yang terbaik saja ya. Tetap nikmati karya-karya mereka.

*Now playing You're Losing Me by Taylor Swift...

Kategori :