Sebanyak 60 ribu tiket Indonesia vs Argentina telah terjual habis. Penjualan tiket dilakukan selama tiga hari pada 5-7 Juni. Ada 20 ribu tiket yang dijual per hari. Semuanya ludes dalam waktu hitungan menit.
Anggota Komite Eksekutif PSSI (Exco) Arya Sinulingga menilai larisnya penjualan tiket ini adalah sebuah kemajuan. Apalagi harganya yang dibandrol juga tidak murah. Harga terendah Rp 600 ribu dan tertinggi Rp4,25 juta. “Ini menunjukkan antusiasme masyarakat untuk menonton sepak bola. Sepak bola sudah bisa mengimbangi panggung musik dunia dan jadi tontonan semua kalangan. Menunjukkan sepak bola menjadi hiburan keluarga,” kata Arya kepada awak media pada Rabu (7/6) itu. Selama proses penjualan tersebut, ada lebih dari 500 ribu akun ikut serta. PSSI mengimbau bagi yang tidak mendapatkan tiket agar tidak memaksakan diri. Pertandingan Indonesia vs Argentina sendiri juga akan disiarkan langsung melalui stasiun televisi nasional. “Buat masyarakat yang belum beruntun mendapatkan tiket, bisa menonton juga dari rumah karena akan disiarkan televisi. Kami akan mengumumkan dalam waktu dekat siapa yang memegang hak siar,” lanjut Arya. Pertandingan Indonesia vs Argentina akan berlangsung pada 19 Juni mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Pertandingan dimulai pada pukul 19.30 WIB. Argentina akan mengunjungi Indonesia sebagai bagian dari Tur Asia 2023. Sebelumnya La Albiceleste melawan Australia di Beijing, Tiongkok pada 14 Juni. Sebelumnya PSSI menegaskan bahwa Lionel Messi dkk tidak ada acara tambahan lain selama di Jakarta. Jadwal kedatangan dan hotel mereka juga dirahasiakan. Hal ini dilakukan untuk alasan keamanan.“Momentum pertandingan sepak bola merupakan tontonan buat semua dan harus kita jaga bersama-sama. Mari kita nikmati sepak bola Indonesia yang bisa bertanding dengan juara dunia,” pungkasnya