Chelsea vs Liverpool: The Reds Gagaal Menang di Kandang The Blues

Senin 14-08-2023,00:46 WIB
Reporter : Salman Muhiddin
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Liverpool menahan imbang tuan rumah Chelsea. Pertandingan perdana Liga Inggris 2023/2024 itu sebenarnya penuh dengan peluang. Namun, skor bertahan 1-1 hingga laga usai.

Liverpool lebih menekan di awal pertandingan. Mereka bahkan membuka keunggulan pada menit ke-18 melalui gol yang dicetak oleh Luis Diaz. Ia mengeksekusi umpan terukur dari Mohamed Salah.

Liverpool hampir menggandakan keunggulan pada menit ke-29 ketika Salah mencetak gol. Namun, wasit menganulirnya. VAR menunjukkan bahwa Salah berada dalam posisi offside.

Chelsea baru bisa menyamakan skor menjadi 1-1 pada menit ke-37 melalui sundulan Axel Disasi yang memanfaatkan umpan Ben Chilwell.

Hanya dua menit berselang, Chelsea hampir berbalik unggul ketika Chilwell mencetak gol lagi, tetapi gol tersebut juga dianulir karena offside. Skor imbang 1-1 mengakhiri babak pertama.

BACA JUGA:Klasemen Liga 1: Tumbang di Madura, Persija Gagal ke Puncak

BACA JUGA:Sepak Bola Perempuan dalam Angka: FIFA Targetkan 60 Juta Pemain di 2026

Di babak kedua, kedua tim menciptakan beberapa peluang. Luis Diaz dan Virgil van Dijk dari Liverpool melepaskan tembakan terarah. Namun, tidak menghasilkan gol.


Striker Liverpool Mo Salah nyaris mencetak gol ke gawang Chelsea. Namun, wasit menganilirnya karena offside.-twitter @LFC-

Sementara itu, Chelsea juga memiliki peluang melalui tembakan Jackson, namun Alisson mampu mengantisipasi dengan baik.

Meskipun kedua tim berusaha keras untuk mencetak gol, pertandingan berakhir dengan skor 1-1.

Pemain Liverpool tampak puas dengan hasil itu. Berlaku sebaliknya bagi The Blues yang menyia-nyiakan laga perdana di kandang sendiri.

Berikut adalah susunan pemain dari kedua tim:

Chelsea (3-5-2):

Robert Sanchez; Axel Disasi, Thiago Silva, Levi Colwill; Reece James, Conor Gallagher, Enzo Fernandez, Carney Chukwuemeka, Ben Chilwell; Raheem Sterling, Nicolas Jackson.

Kategori :