Elton John Sembuh setelah Terpeleset

Rabu 30-08-2023,07:56 WIB
Reporter : Guruh Dimas Nugraha
Editor : Heti Palestina Yunani

HARIAN DISWAY - Elton John kembali ke rumah dan dalam keadaan sehat setelah menjalani rawat inap. Ia dilarikan ke rumah sakit setelah terpeleset saat berada di rumahnya di Prancis.    Pelantun Rocket Man itu sedang berada di vilanya di Mont Boron di luar Nice, Prancis, ketika kecelakaan kecil itu terjadi.    Musisi berusia 76 tahun itu dibawa ke Rumah Sakit Princess Grace di Monaco dan dirawat semalaman untuk observasi.   Perwakilan John memberi tahu People dalam sebuah pernyataan bahwa legenda musik tersebut sekarang telah berada di rumah. Kesehatannya telah membaik. “Elton mengunjungi rumah sakit setempat sebagai tindakan pencegahan,” kata pernyataan itu, seperti dilansir People.   "Setelah pemeriksaan, pagi ini ia langsung keluar dari rumah sakit dan kini sudah kembali ke rumah dan dalam keadaan sehat,” lanjut pernyataan tersebut.   Itu bukan kecelakaan pertama yang dialami John dalam beberapa tahun terakhir. Pemenang Grammy lima kali itu sebelumnya menunda sisa turnya pada 2021. Ia melanjutkannya pada 2023. Gara-gara terjatuh pula.   Akibat kecelakaan itu, John merasakan sakit dan ketidaknyamanan yang luar biasa. Terutama di bagian pinggul.    Meski ia telah menjalani perawatan fisio dan spesialis, mobilitasnya terbatas dan harus menjalani operasi.   “Saya telah disarankan untuk menjalani operasi sesegera mungkin agar saya kembali bugar. Juga memastikan tidak ada komplikasi jangka panjang,” katanya dalam sebuah pernyataan saat itu.   Beberapa bulan kemudian, John menjelaskan lebih lanjut tingkat cederanya. “Saya tidak akan 100 persen fit. Saya tidak akan 100 persen percaya diri. Karena saya sering merasakan sakit di pinggul saya,” katanya tentang penundaan tanggal turnya itu.    “Saya tidak bisa bergerak ke samping, tidak bisa masuk dan keluar dari mobil, dan keputusan harus dibuat. Tur harus ditunda. Karena saya tidak ingin tampil dan memberikan kurang dari 100 persen," tambahnya.   John mengatakan kepada Today bulan lalu. Bahwa setelah menyelesaikan bagian terakhir dari tur perpisahannya, dia sangat ingin menghabiskan waktu bersama keluarga.   Seperti diketahui, John memiliki putera angkat. Yakni Zachary dan Elijah. Ia mengasuh keduanya bersama suaminya, David Furnish. “Mereka akan segera menjadi remaja. Saya harus bersama mereka,” kata John.    Ia memungkasi, "Saya tidak tahu berapa banyak waktu yang tersisa di bumi ini setelah itu. Anda tahu, saya sudah mendapat cukup tepuk tangan. Saya tidak ingin terus bepergian. Aku tidak ingin jauh dari keluargaku." (Guruh Dimas Nugraha)

Kategori :