Hangzhou, Harian Disway – Cabang olahraga menembak mengukir sejarah. M. Sejahtera Dwi Putra mencatatkan namanya sebagai peraih emas pertama Indonesia di Asian Games 2023. Ini juga menjadi emas pertama PB Perbakin di multievent tersebut.
Petembak yang akrab disapa Tera itu menjadi yang terbaik pada nomor 10 meter running target. Ia mencetak skor 578 dalam 15 kali tembakan. Tera mencetak rata-rata 9,633 poin dari enam tembakan. Masing-masing dengan rincian 99, 97, 95, 95, 94, 98. Tera mengalahkan Huu Vuong Ngo (Vietnam) yang memperoleh skor 571 untuk 10 kali tembakan. Posisi ketiga ditempati oleh Youjin Jeong (Korea Selatan) dengan skor 565 poin untuk 14 kali tembakan. “Kami selalu menerapkan semua atlet untuk serius, fokus, dan berprogres. Kami tidak pernah memberi target. Tetapi saya feeling ini bisa dapat (emas). Tapi jaga pikiran atlet dua hari sebelum lomba ini setengah mati,” kata pelatih timnas menembak Indonesia Masruri dalam keterangan resminya. Hasil tersebut juga memperbaiki catatan Tera di ajang Asian Games. Pada edisi sebelumnya di Jakarta, Tera meraih perak. Atlet kelahiran Jakarta, 13 April 1997 itu menempati posisi runner up pada nomor 10 meter running target. Saat itu Tera gagal mengeksekusi satu peluru. Emas ini bukan satu-satunya medali Tera di Asian Games 2022. Ia juga menambah perunggu pada nomor 10 meter running target team. Tim tersebut beranggotakan M. Badri Akbar dan Irfandi Julio. Mereka meraih skor 1667 untuk 33 tembakan. Pada nomor tersebut, Korea Selatan menjadi pemenang dengan raihan 1668 poin dari 39 kali tembakan. Korea Utara menjadi runner up dengan 1668 poin dari 29 kali tembakan. Cabor menembak masih berpeluang menambah pundi-pundi medali untuk Indonesia. PB Perbakin mengirim 23 atlet dengan target tiga medali di Asian Games 202 ini. Hingga Senin, 25 September 2023, kontingen Indonesia telah mengumpulkan satu emas, satu perak, dan empat perunggu di Asian Games 2022. Tim Merah Putih menempati posisi kedelapan klasemen sementara.M. Sejahtera Dwi Putra Mempersembahkan Emas Pertama Indonesia di Asian Games 2023
Senin 25-09-2023,23:17 WIB
Reporter : Ragil Putri Irmalia
Editor : Tomy Gutomo
Tags : #sejarah emas
#sejahtera dwi putra
#perbaikin
#noc
#menembak
#emas pertama
#emas indonesia
#asian games 2023
Kategori :
Terkait
Rabu 31-07-2024,10:19 WIB
Kim Yeji Mencuri Perhatian di Olimpiade 2024: Mirip John Wick atau Gojo Satoru?
Rabu 31-07-2024,09:31 WIB
Link Streaming dan Jadwal Indonesia di Olimpiade Paris 2024 31 Juli 2024
Minggu 28-07-2024,08:47 WIB
Jadwal Indonesia di Olimpiade Paris 2024 28 Juli Beserta Link Live Streaming
Sabtu 04-05-2024,09:15 WIB
Excited! Dahyun TWICE Bakal Catat Debut Akting di Film Sprint, Ini Ceritanya
Rabu 21-02-2024,18:57 WIB
Dicopot dari Kabid Binpres PP PBSI, Ini Kata Rionny Mainaky
Terpopuler
Selasa 04-03-2025,11:53 WIB
Update Banjir Jakarta Per Hari Ini, Berikut Sebaran Titik Lokasi yang Tergenang!
Selasa 04-03-2025,03:30 WIB
Jadwal Salat dan Imsak Ramadan 2025 untuk Wilayah Surabaya
Selasa 04-03-2025,13:42 WIB
Kondisi Terkini Banjir Kota Bekasi Mulai Surut, Warga Menunggu untuk Evakuasi
Selasa 04-03-2025,05:17 WIB
Rating Pemain Juventus Setelah Menang 2-0 Kontra Verona, Khephren Thuram Tertinggi!
Selasa 04-03-2025,09:30 WIB
Happy Anniversary TXT! Simak 6 Lagu Hits Favorit Penggemar yang Punya Makna Keren
Terkini
Selasa 04-03-2025,23:53 WIB
Merengkuh Spirit Kesederhanaan, Menggapai Kerekatan Sosial
Selasa 04-03-2025,21:03 WIB
BNPB Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca untuk Penanganan Banjir di Jabodetabek
Selasa 04-03-2025,21:01 WIB
Hilirisasi Batubara Jadi DME Akan Dijalankan Tanpa Investor Asing, Diproyeksikan Jadi Alternatif LPG
Selasa 04-03-2025,19:33 WIB
Kejagung Kembali Periksa Lima Saksi Lagi Kasus Korupsi PT Jiwasyara
Selasa 04-03-2025,19:30 WIB