Hasil Real Madrid vs Osasuna, 4-0: Jude Bellingham Cetak Brace

Senin 09-10-2023,00:00 WIB
Reporter : Dony Ahmad Prasetyo
Editor : Gunawan Sutanto

HARIAN DISWAY - Real Madrid kembali menorehkan tren positif setelah melibas Osasuna 4-0 di Stadion Santiago Bernabeu pada jornada kesembilan La Liga Sabtu, 7 Oktober 2023.

Kemenangan itu membuat El-Real tetap bertengger sebagai pemuncak klasemen dengan meraih 24 poin. Mereka hanya menelan satu kekalahan.

Jude Bellingham pada laga kontra Osasuna berhasil mencatatkan brace. Diikuti Vinicius Junior dan Joselu sebagai pelengkap skor.

Laga ini didominasi permainan tim tuan rumah. Los Blancos pada menit ke-9 sudah mengawali gol melalui Jude Bellingham dari jarak dekat kotak penalti.

Gol itu bertahan hingga jalannya babak pertama berakhir. Lanjut ke babak kedua, Real Madrid langsung menambah gebrakan.

BACA JUGA:Mantan Pelatih PSG Berlabuh ke Al-Duhail Qatar


Jude Bellingham menjadi aktor setelah cetak gol kemenangan Real Madrid melawan Osasuna yang berakhir 4-0-Instagram @realmadrid-

Lagi-lagi, Bellingham menjadi aktor gol kedua bagi timnya setelah umpan one-two dengan Fede Valverde dapat dikonversikan pemain asal Inggris itu dengan baik.

Skor bertambah menjadi 2-0 di menit ke-54.

Vinicius Junior sebagai pesaing muda dalam tim rupanya juga tidak mau kalah dengan sorotan Bellingham.

Berselang 11 menit setelah gol kedua, punggawa Brazil menambah keunggulan menjadi 3-0. Hasil dari umpanan terobos Valverde.

BACA JUGA:Pentolan Bonek Pertanyakan Keseriusan Persebaya setelah Dikalahkan Persib 2-3

Tidak berhenti di sana, El-Real seperti masih lapar untuk mengoyak gawang Osasuna.

Kali ini, Joselu sebagai predator lini tengah penyerangan menggenapkan gol menjadi empat, setelah menerima umpan Vinicius yang berhasil ia selesaikan dengan baik pada menit ke-70.

BACA JUGA:Koordinator Green Nord: PING! untuk Persebaya

Kategori :